SuaraJakarta.id - J&T Express, brand jasa pengiriman berskala global, dalam waktu dekat siap menggelar olahraga lari melalui “J&T Connect Run: Run Together, Share the Future”. Acara ini akan berlangsung di Plaza Timur Gelora Bung Karno, Jakarta, 16 Juli 2023.
Ajang olahraga ini merupakan rangkaian Program J&T Connect, agar menjadi wadah penghubung dan membawa manfaat positif bagi sesama. Acara ini melibatkan 2.500 peserta.
Sebagai brand yang hangat terhadap masyarakat salah satunya generasi Z dan Millennial, J&T Express menghadirkan wadah untuk mendukung generasi muda aktif berkegiatan positif.
“Melalui J&T Connect Run, kami ingin mengajak masyarakat untuk bergerak bersama melalui kegiatan yang positif, serta memberi dampak bagi sesama. Program ini juga bentuk komitmen dukungan kami kepada teman-teman difabel agar terus bersemangat dan mengembangkan potensi yang dimiliki,” ujar Herline Septia, Brand Manager J&T Express.
Baca Juga: 7 Manfaat Olahraga Lari di Tempat untuk Kesehatan, Bisa Kurangi Stres Lho!
J&T Connect Run digelar dalam 3 kategori, yaitu 5k Fun Run, 10k Run Express, dan 10k Run Master (45+). Seluruh keuntungan acara akan didonasikan kepada penyandang disabilitas, sebagai wujud dukungan J&T Express terhadap sesama.
Acara ini akan diikuti atlet nasional paracycling, M Fadli Imammuddin, yang ikut bergerak bersama, mengobarkan semangat hidup sehat dan positif.
“Sangat senang dengan adanya J&T Connect Run, karena bisa menyebarkan pengaruh positif dan siapapun bisa ikut mendapat manfaat, baik dari segi kesehatan, mental, maupun fisik, sekaligus memberi dampak kepada teman-teman disabilitas membentuk mindset yang sehat," ujar Fadli.
Semangat positif juga dirasakan oleh Soraya Rasyid, Influencer Health & Beauty, yang ikut meramaikan J&T Connect Run.
“Senang sekali bisa menjadi bagian untuk mendukung hidup sehat melalui J&T Connect Run. Olahraga lari termasuk kegiatan yang sangat mudah dilakukan, dan tentu harus diimbangi dengan konsumsi makanan yang kaya serat, vitamin agar lebih maksimal,” ujarnya.
Baca Juga: Mencintai Olahraga Lari, Alasan Gisel: Gampang
Seluruh peserta J&T Connect Run mendapatkan race pack, yang terdiri dari jersey lari, BIB, Running chip, tas serut, hand sanitizer, e-race book, jas hujan, dan medali.
Meskipun slot telah dipenuhi oleh 2.500 pelari, masyarakat tetap dapat menghadiri Race Village J&T Connect Run di lokasi yang sama secara Gratis, acara diramaikan dengan spot kuliner, games serta hadiah menarik lainnya, serta dimeriahkan oleh penampilan spesial dari Kunto Aji untuk menghibur para peserta maupun pengunjung.
Berita Terkait
-
Waspada Henti Jantung Saat Olahraga Lari di Cuaca Ekstrem, Ini Tips Dokter
-
Waspada Modus Baru Penipuan Berkedok Jasa Pengiriman, Masyarakat Harus Hati-hati
-
Runners Wajib Ikut! Pospay Run 2024 Digelar 3 November, Berhadiah Total Rp150 Juta!
-
Apa Itu Joki Strava? Ramai di X Gegara Tren Olahraga Lari
-
Meriahkan HUT RI, Ribuan Pelari Ramaikan Titan Run 2024
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Kenapa Erick Thohir Tunjuk Bos Lion Air jadi Dirut Garuda Indonesia?
-
Sah! BYD Kini Jadi Mobil Listrik Paling Laku di Indonesia, Kalahkan Wuling
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual