SuaraJakarta.id - Petugas menghentikan ratusan kendaraan yang melintas di perempatan Jalan Pemuda, Ramawangun, Jakarta Timur (Jaktim), Kamis (17/8/2023) pagi. Hal ini untuk mengajak mengheningkan cipta dalam rangka memperingati HUT RI ke-78.
Petugas Suku Dinas Gulkarmat Jakarta Timur bersama jajaran Polantas Polres Jaktim meminta pengendara untuk menghentikan kendaraannya selama satu menit.
Selama mengheningkan cipta yang dimulai pukul 10.00 WIB, petugas membunyikan sirine dan klakson sebagai simbol penghormatan.
Kegiatan yang berlangsung khidmat itu dilakukan menjelang detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI.
Kepala Seksi Operasional Sudin Gulkarmat Jaktim, Gatot Sulaeman mengatakan, mengheningkan cipta untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur dalam meraih kemerdekaan RI.
"Kita lakukan selama satu menit dengan 25 personel dari Damkar Jakarta Timur, untuk mengheningkan cipta dan diakhiri hormat bersama," kata Gatot.
Selang satu menit, petugas kepolisian dan Gulkarmat Jaktim mempersilahkan para pengguna jalan untuk melintas kembali.
Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi pada HUT Ke-78 Kemerdekaan RI yang digelar di Istana Merdeka, Jakarta, dipimpin oleh Presiden Joko Widodo.
Presiden yang mengenakan baju daerah Ageman Songkok Singkepan Ageng asal Surakarta, Jawa Tengah, bertindak selaku Inspektur Upacara Peringatan HUT ke-78 RI tahun ini yang mengusung tema "Terus Melaju untuk Indonesia Maju".
Baca Juga: Basuki Menteri PUPR Usil Buka Baju Erick Thohir Saat Pengibaran Bendera Auto Kicep Disentil Istrinya
Tema HUT RI tahun ini menyiratkan ajakan kepada seluruh elemen bangsa untuk melaju bersama melanjutkan pembangunan dengan menggelorakan semangat berkolaborasi dan bersinergi.
Berita Terkait
-
Ada Proyek LRT di Jalan Pramuka, Rute Transjakarta dan Mikrotrans Dialihkan
-
Awal Pekan di Jakarta, BMKG Peringatkan Potensi Hujan Petir di Jaksel dan Jaktim
-
Diduga Mabuk, Pengemudi Brio Tabrak Separator Busway Hingga Mobilnya Terbakar
-
Palak Pedagang Pakai Sajam, Dua Preman 'Penguasa' BKT Diringkus Polisi
-
Kapolri Minta Pengemudi Bus Tak Paksakan Diri Saat Mudik Nataru
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
-
Festival Bidar Palembang: Tradisi Sungai Musi yang Bertahan Sejak Zaman Kesultanan
Terkini
-
Cek Fakta: Pesawat Raksasa Milik Rusia Datang ke Aceh Membawa Bantuan, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah Megawati dan Puan Beri Peringatan ke Purbaya Jika Tidak Sejalan dengan DPR?
-
JKT Fit Block Party Ubah Lintasan Lari Jadi Panggung Mode
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri