Scroll untuk membaca artikel
Rauhanda Riyantama
Rabu, 20 September 2023 | 18:00 WIB
Stadion Lotus Hangzhou, venue pembukaan Asian Games 2022. (Twitter)

SuaraJakarta.id - Stadion Lothus Hangzhou menjadi daya tarik tersendiri dalam gelaran Asian Games 2022, ajang yang mulai dihelat 23 September 2023 punya sejarah menarik.

Ajang pesta olahraga terbesar Asia dihelat tahun ini, Hangzhou Olympic Sports Centre Stadium bakal jadi venue penyelenggaraannya.

Fakta menarik Asian Games 2022 di China, sebanyak lebih dari 12 ribu atlet dari 45 negara bakal ambil bagian dalam edisi ke-19.

Selain itu masih banyak fakta menarik seputar venue Asian Games 2022, khususnya Stadion Lotus Hangzhou yang berada di kota sejarah China.

Hangzhou Olympic Sports Centre dikenal dengan julukan The Big Lotus, sebutan itu diberikan karena desain arsitektur yang menyerupai bunga teratai raksasa.

Stadion ini dipersiapkan pemerintah China guna menampung 80 ribu penonton di dalamnya, ketika memasuki stadion pengunjung bisa menemukan kumpulan bunga teratai.

Tepatnya di tepian Danau West Lake, bunga teratai yang ada mengelilingi Hangzhou Olympic Sports Centre Stadium.

Konsep Ramah Lingkungan

Asian Games 2022 di China mengusung konsep ramah lingkungan, Sha Xiaolan selaku Direktur Utama Opening & Closing Ceremony ajang ini mengaku tidak akan ada kembang api dalam upacara pembukaan.

"Ini mendobrak model pertunjukan kembang api yang sudah ada sebelumnya," ucap Xiaolan kepada CCTV.

"Dan menganut konsep green hosting, seluruh prosesnya bebas karbon dan tidak ada kembang api yang dinyalakan," imbuhnya.

Asian Games 2022 memiliki Village yang resmi dibuka pada Sabtu (16/8/2023) lalu di pusat Kota Hangzhou dan lima titik kota lain.

Seperti di antaranya Ningbo, Wenzhou, Jinhua hingga kabupaten Chun'an serta Tonglu yang terdapat di Provinsi Zheijang, China Timur.

Wisma atlet yang digambarkan indah dan luar biasa itu mampu menampung lebih dari 20 ribu orang, termasyk ofisial, pejabat teknis hingga media.

Kontributor: Eko

Load More