SuaraJakarta.id - Ryan Flamingo menjadi satu nama pemain keturunan Indonesia berikutnya yang dikabarkan menjadi incaran Shin Tae-yong untuk dinaturalisasi.
Setelah berita Jay Idzes yang bakal dinaturalisasi, sekarang publik dikejutkan dengan rencana Shin Tae-yong menggandeng Ryan Flamingo untuk Timnas Indonesia.
Kabar diminatinya Ryan Flamingo oleh Shin Tae-yong untuk dinaturalisasi bermula dari media Korea Selatan, Best Eleven.
Sontak kabar tersebut membuat heboh netizen. Meski banyak yang setuju dengan kabar tersebut, namun beberapa menolak. Pasalnya, Ryan Flamingo merupakan pemain yang berposisi di bek.
Sementara stok pemain berposisi bek di Timnas Indonesia sudah melimpah. Terbaru ada Jay Idzes yang santer dikabarkan akan segera merampungkan proses naturalisasinya.
Menilik urgensi, naturalisasi Ryan Flamingo memang tidak terlalu darurat. Namun melihat jangka panjang dan potensi, hadirnya pemain FC Utrecht ini akan sangat bermanfaat.
Apa pasal? Ryan Flamingo masih berusia 20 tahun dan kini mendapat banyak kesempatan bermain di Eropa bersama FC Utrecht.
Ryan Flamingo sendiri berstatus sebagai pemain pinjaman dari klub Italia, Sassuolo. Ia dipinjam oleh FC Utrecht pada Agustus lalu selama satu musim dengan opsi pembelian permanen.
Kemampuan Ryan Flamingo juga istimewa karena merupakan pemain versatile atau bisa bermain di berbagai posisi. Dari laman FBRef, tercatat Flamingo bisa bermain sebagai bek tengah, Full Back/Wing Back, atau menjadi seorang gelandang bertahan dan tengah.
Ryan Flamingo sendiri merupakan jebolan akademi Almere City, ia pernah bermain di tim U-19 dan 23 Almere City, lalu bermain profesional di Vitesse, Sassuolo Primavera, dan kini di FC Utrecht.
Selama berkarier dari kelompok umur hingga level profesional, Ryan Flamingo punya catatan statistik yang impresif dengan torehan 27 gol dan 3 assist dari 137 pertandingan.
Di musim lalu bersama Vitesse, Ryan Flamingo mencatatkan 33 penampilan di Eredivisie atau kasta tertinggi Liga Belanda dengan torehan tiga gol dan satu assist.
Sementara di musim ini bersama FC Utrecht, Ryan Flamingo sudah mencatatkan empat penampilan di Eredivisie dengan tiga di antaranya menjadi starter.
Ryan Flamingo juga sebetulnya sudah dipanggil ke Timnas Belanda U-21 untuk Kualifikasi Euro U-21. Tapi ia belum merasakan debut bersama Timnas Belanda.
Kontributor: Aditia Rizki
Berita Terkait
-
Jelang Lawan Jepang, Shin Tae-yong Diterpa Kabar Buruk dari Negaranya, Ada Apa?
-
Jadi Lawan Timnas Indonesia, Pemain Jepang Ikut Bantai Manchester City di Liga Champions
-
Perbandingan Pengalaman Shin Tae-yong dan Hajime Moriyasu, Pertempuran Pelatih Asia Timur Indonesia vs Jepang
-
Kronologis eks Pemain Timnas Indonesia Syakir Sulaiman Ditangkap Polisi Jadi Bandar Narkoba
-
Vietnam Gelar TC ke Luar Negeri Jelang Piala AFF 2024, Timnas Indonesia Justru Masih Santai
Terpopuler
- Penampilan Happy Asmara Saat Manggung Jadi Omongan Warganet: Semakin Hari Kelihatan Perutnya...
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Daftar Petinggi Ikatan Keluarga Minangkabau (IKM), Viral Usai Video Razia RM Padang
- Kecurigaan Diam-diam Paula Verhoeven sebelum Digugat Cerai Baim Wong: Kadang Chat Siapa Sih?
- Daftar 7 Artis Indonesia dan Selebgram Terseret Kasus Judi Online: Dari Wulan Guritno hingga Gunawan Sadbor
Pilihan
-
Kondisi Sepak Bola NTT, Dapil Anita Jacoba Gah yang Kritik Naturalisasi Timnas Indonesia
-
4 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Juta RAM 8 GB Terbaik November 2024
-
Ekonomi Kaltim Tumbuh Stabil 5,52 Persen YoY, Sektor Listrik dan Gas Melonjak 18,74 Persen
-
Trump Menang Pilpres AS, Beli Saham Ini Sejak 6 Bulan Lalu Bisa Cuan 191 Persen
-
Ini Kriteria UMKM yang Utangnya di Bank Bisa Dihapus
Terkini
-
Klarifikasi Pemberitaan PT Asuransi Allianz Life Soal CWIG yang Buka Bantuan Hukum
-
Kacau! Prajurit TNI Lagi Santai Ngopi di Kebayoran Baru Dianiaya Gerombolan Diduga Ormas, Satu Orang Ditangkap
-
Calon Gubernur DKI Pramono Anung Lahir dan Besar di Kediri, Begini Kesehariannya Saat Sekolah
-
Peringati Hari Keuangan Nasional, Bank Mandiri Perkuat Komitmen Layanan Inklusif untuk Pertumbuhan Ekonomi Berkelanjutan
-
Bersama Semangat Sumpah Pemuda, Astra Serahkan Apresiasi 15th SATU Indonesia Awards 2024