SuaraJakarta.id - Timnas Indonesia U-17 mendapat tantangan uji coba oleh dua peserta Piala Dunia U-17 2023, yakni Kanada dan Meksiko. Hal ini disampaikan oleh Dirtek PSSI, Indra Sjafri.
Piala Dunia U-17 2023 akan berlangsung di Indonesia pada 10 November sampai 2 Desember mendatang. Adapun Timnas Indonesia U-17 sudah menyelesaikan training camp (TC) di Jerman sejak 18 September lalu.
Setidaknya sudah ada tujuh uji coba dijalai Timnas Indonesia U-17 selama berada di Jerman. Nah, ketika berada di Indonesia pun uji coba rencananya akan dilakukan.
Indra Sjafri menjelaskan Timnas Indonesia U-17 sebenarnya di ajak tanding melawan peserta Piala Dunia U-17. Salah satu peserta yang sudah hadir di Tanah Air adalah Kanada dan Meksiko.
"Ya, ada beberapa negara sudah masuk ke Indonesia, ada Kanada dan Meksiko. Mereka mungkin mencari lawan uji coba," kata Indra Sjafri di sela acara Media Cup 2022 di Jakarta, Rabu (26/10/2023) malam.
Indra Sjafri menjelaskan Timnas Indonesia U-17 tak bisa menerima lawan sekelas Kanada dan Meksiko. Pasalnya, saat ini sudah memasuki masa kritis menghindari pemain dari cedera.
Ini karena Piala Dunia U-17 hanya tinggal menghitung hari. Oleh sebab itu dipertimbangkan Timnas Indonesia tak melawan tim-tim kuat.
"Tim pelatih dan coach Frank (Wourmuth) nilai Timnas Indonesia U-17 masuk ke masa untuk tidak uji coba. Jika uji coba, mungkin tim sedikit di bawah levelnya," sambungnya.
"Kemarin enam laga (TC di Jerman) bermain dengan tim yang usianya di atas dan levelnya sudah tinggi," pungkasnya.
Di Piala Dunia U-17 2023 Timnas Indonesia U-17 berada di Grup A. Skuad Garuda satu grup dengan Maroko, Panama, dan Ekuador.
Berita Terkait
-
Tanpa Orang Dalam, Cindy Fatikasari Spill Cara Pindah ke Kanada
-
"Saya Seorang Zionis": Pernyataan Trudeau Picu Perdebatan Sengit di Media Sosial! Apa Kata PBB?
-
Trudeau Menangis di Pidato Terakhir: Siapakah Penggantinya dan Bagaimana Nasib Kanada di Bawah Ambisi Trump?
-
Timnas U-17 Fokus Taktikal Jelang Uji Coba, Nova Arianto Hadapi Ujian Berat
-
Puasa Bukan Halangan! Timnas Indonesia U-17 Tetap Jalani Latihan Berat
Terpopuler
- Ditahan Atas Dugaan Pemerasan, Beredar Rekaman Suara Reza Gladys Sebut Mail Syahputra Tolak Transferan
- Full Ngakak, Bio One Komentari Pengangkatan Ifan Seventeen Jadi Dirut PT Produksi Film Negara
- Jebloskan Nikita Mirzani ke Penjara Reza Gladys Sempat Disebut Cocok Gabung Gen Halilintar
- Eliano Reijnders Gabung Timnas Indonesia, PEC Zwolle Tulis Kalimat Menyentuh
- 3 Alasan yang Bikin Ustaz Derry Sulaiman Yakin Denny Sumargo, Hotman Paris dan Willie Salim Bakal Mualaf
Pilihan
-
Tiga Seksi Tol Akses IKN Ditargetkan Rampung 2027, Ini Rinciannya
-
7 Rekomendasi HP 5G Murah Mulai Rp 2 Jutaan Terbaru Maret 2025
-
Sibuk Naturalisasi, Jordi Cruyff Beri Nasihat Membumi untuk PSSI
-
Tabel KUR BRI Terbaru, Pinjaman Rp1 Juta Hingga Rp500 Juta dan Bunganya
-
Setoran Pajak Anjlok 41 Persen di Tengah Kebutuhan Anggaran Jumbo Prabowo
Terkini
-
Tak Harus Tunggu Ulang Tahun, Warga Jakarta Boleh Cek Kesehatan Gratis Kapan Saja
-
Pemprov DKI Siapkan Pergub Layanan Gratis MRT dan LRT Jakarta
-
Polisi Tangkap Tiga Pencuri di Bengkel Kapal di Penjaringan Jakarta Utara
-
Mayat Tanpa Identitas Ditemukan Mengambang di Kali Kresek Koja Jakarta Utara
-
Pemprov DKI Perketat Pengawasan Produk Minyak Goreng Bersubsidi Minyakita