SuaraJakarta.id - Dua laga tandang bakal dilakoni Timnas Indonesia di putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026, total jarak tempuh 7.600 km bikin media Korea Selatan prihatin.
Situasi Timnas Indonesia jelang Kualifikasi Piala Dunia 2026 mendapat sorotan tajam dari salah satu media Korea Selatan, Best Eleven.
Lewat salah satu artikel yang dibagikan, Best Eleven mengaku turut prihatin dengan Timnas Indonesia yang dipaksa menempuh jarak sangat jauh.
Jarak tempuh menembus 7.600 bakal dilalui Timnas Indonesia saat mengarungi dua laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Irak dan Filipina.
Skuad Garuda akan lebih dulu melawat ke Basra pada 16 November 2023 melawan Timnas Irak, lima hari berselang bertolak ke Filipina.
Melawan The Azkals di Manila pada 21 November 2023, dua perjalanan ini memakan jarak tempuh yang tidak sedikit dan bisa menyulitkan Timnas Indonesia.
"Sekitar 7.600 kilometer dalam satu kali jalan lurus,'' tulis Best Eleven.
"Indonesia bersama Shin Tae-yong akan melalui perjalanannya yang luar biasa melintasi benua Asia pada dua laga tandang.''
"Dari Basra, Irak ke Manila, Filipina. Pada November, Shin Tae-yong akan membawa Timnas Indonesia dalam perjalanan dari timur ke barat melintasi benua Asia.''
"Alasan dari perjalanan dua pertandingan yang melelahkan ini adalah Piala Dunia U-17 2023 di Indonesia.''
"Kurangnya pengalaman Indonesia bermain tandang bisa menjadi sebuah kerugian. Perjalanan ke Irak adalah sesuatu yang belum pernah dialami oleh Shin.''
"Jarak 7.600 kilometer ini adalah jarak lurus antara kedua kota, belum termasuk jarak Jakarta ke Basra.''
"Sehingga kelelahan jarak jauh para pemain akan semakin besar," imbuh mereka.
Irak merupakan lawan yang berat bagi Timnas Indonesia, sejarah tak memihak ke skuad Garuda bahkan sekalipun kemenangan belum pernah dirasa dalam 6 laga terakhir.
Kedua tim memang pernah bermain imbang pada Kualifikasi Piala Dunia 1974, skor 1-1 menutup laga tersebut.
Berita Terkait
-
Peta Kekuatan Lawan Timnas Indonesia di Grup A Piala Dunia U-17, Skuad Garuda Akan Mudah Mengalahkan?
-
Shin Tae Yong Pamer ke Media Internasional, Timnas Indonesia Lebih Garang karena Pemain Naturalisasi: Kami Tidak Sama
-
Shin Tae-yong Pede Timnas Indonesia Skuad Menakutkan dan Jadi Kuda hitam di Piala Asia 2023
-
Shin Tae-yong: Timnas Indonesia 80 Persen Bisa Lolos Babak 3 Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Shin Tae-yong Yakin Timnas Indonesia Bisa Melaju Hingga Babak Akhir Kualifikasi Piala Dunia 2026
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 5 Bedak Wardah High Coverage untuk Flek Hitam Membandel Usia 55 Tahun
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- 3 Pilihan HP Infinix 5G dengan Performa Tinggi dan Layar AMOLED
Pilihan
-
Siapkan Uang Rp100 Miliar! Orang Terkaya RI Ini Serok 84 Juta Lembar Saham saat IHSG Anjlok
-
5 HP Memori 512 GB Paling Murah, Terbaik untuk Gamer dan Kreator Konten Budget Terbatas
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
Terkini
-
5 Keunggulan Sepatu Lari Mills untuk Latihan Nyaman dengan Standar Timnas
-
7 Merek Sepatu Lari yang Jarang Disorot tapi Nyaman Dipakai & Ramah Kantong
-
Cek Fakta: Tautan Pendaftaran Bantuan Insentif untuk Guru 2026, Ini Faktanya
-
WFH di Jakarta Diperpanjang, Ini 7 Tips Tetap Produktif Saat Hujan
-
Tips Dukung Tim Favorit di M7 MLBB dan Dapetin WDP Diamonds Bareng GoPay Games