SuaraJakarta.id - Calon Wakil Presiden (Cawapres) nomor urut 2, Gibran Rakabuming Raka melanjutkan kampanye politiiknya di Poris Gaga, Batu Ceper, Kota Tangerang, Banten, Senin (4/12/2023).
Dalam lawatannya di Kota Tangerang, Banten, Gibran tampak membagikan susu dan buku tulis kepada anak-anak di Poris Gaga.
Menurut informasi, sosok yang mendampingi Prabowo Subianto pada Pilpres 2024 ini tiba di Poris Gaga sekira pukul 09.30 WIB dengan didampingi istrinya, Selvi Ananda.
"Saya titip susu dan buku tulis, ya, nanti sore ada pembagian lagi, tapi sama panitia, ya," kata Gibran.
Baca Juga: Sederet Fakta Abuya Muhtadi Dukung Ganjar, Gibran Hingga Prabowo: Siapa Saja Saya Terima
Kedatangan pria yang masih menjabat Wali Kota Solo itu disambut dengan yel-yel warga yang sudah menunggu sejak pagi.
"Mas Gibran siapa yang punya, yang punya kita semua," seru warga.
Sejumlah tokoh turut hadir mendampingi putra sulung Presiden Joko Widodo itu dalam kampanye tersebut yang di antaranya Wakil Sekretaris Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo-Gibran, Aminuddin Ma'ruf.
Ketua Tim Kampanye Daerah (TKD) Prabowo-Gibran Banten, Airin Rachmi Diani dan beberapa anggota TKN dan TKD Banten lainnya.
Dalam kesempatan itu, Selvi berpesan kepada warga yang memiliki anak di bawah usia lima tahun (balita) untuk rutin menjaga dan memeriksa kesehatan mereka untuk mencegah kekerdilan pada anak (stunting).
Baca Juga: Ajak Warga Banten Jangan Golput! Prabowo: Jika Tak Berpolitik...
"Diberi makanan yang bergizi ya Bu. Kita ingin anak-anak sehat. Semoga semua warga Kampung Poris Gaga sehat semua, ya Bu," kata Selvi.
Senin, Gibran dijadwalkan menghadiri dua agenda kampanye di Tangerang, yakni menghadiri acara "Gibran Menyapa" dengan warga di Kelurahan Poris serta mengunjungi pondok pesantren di daerah Batu Ceper dalam agenda "Gibran Mendengar, Santri Bicara".
Sementara itu, capres Prabowo Subianto tetap bekerja sebagai menteri pertahanan, Senin (4/12/2023).
Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan tiga pasangan calon presiden dan wakil presiden sebagai peserta Pilpres 2024, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar dengan nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud MD nomor urut 3.
Masa kampanye juga telah dijadwalkan mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, kemudian jadwal pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024. (ANTARA)
Berita Terkait
-
Gibran Kunjungi Pengungsi Gunung Lewotobi, Warganet : Awal Kerja Kayak Bapaknya Dulu
-
Lagi di Peru, Prabowo Nonton Timnas Indonesia Vs Jepang Lewat HP: Semangat Garuda!
-
Beda dari Selvi Ananda, Ibu dan Kakaknya Dianggap Lebih Tahu Soal Aturan Berkebaya Saat Hadiri Pelantikan Gibran
-
Target Ambisius Prabowo: Indonesia Incar 100 Persen Energi Bersih dalam Beberapa Tahun
-
Gibran Buka 'Lapor Mas Wapres', Pengamat: Jangan Seperti Pemberi Harapan Palsu
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual