SuaraJakarta.id - Umat muslim kini tengah menjalani pekan pertama Ramadan 2024. Seringkali, saat Ramadan kita menghabiskan waktu di sore hari sambil menunggu waktu berbuka puasa alias ngabuburit.
Untuk di Kota Tangerang, ada beberapa spot wisata religi yang bisa jadi pilihan. Beberapa di antaranya berupa Masjid bersejarah di Kota Akhlakul Karimah itu.
Tentunya masjid bersejarah ini merupakan masjid yang memiliki sejarah panjang yang pastinya cocok jika dijadikan destinasi wisata religi. Sejumlah masjid itu di antaranya, Masjid Kalipasir, Masjid Agung Al – Ittihad, Masjid Raya Al-A'zhom, dan Masjid Pintu Seribu.
Yuk langsung saja simak selengkapnya soal 4 masjid bersejarah di Kota Tangerang, Banten yang cocok jadi destinasi wisata religi di bulan Ramadan
1. Masjid Pintu Seribu
Masjid Agung Nurul Yaqin atau lebih sering dikenal dengan Masjid Pintu Seribu merupakan salah satu masjid tertua di Kota Tangerang. Berdiri pada tahun 1978, dirikan oleh Syekh Ami Al-Faqir Mahdi Hasan Al-Qudrotillah Al-Muqoddam, yang masih keturunan keenam dari Syekh Syarif Hidayatullah Cirebon atau yang lebih dikenal dengan nama Sunan Gunung Jati.
Tak hanya sebagai tempat beribadah, di masjid ini juga ada makam dari Syekh Ami Al-Faqir berserta keluarganya. Sehingga banyak yang datang dari berbagai daerah seperti Jawa dan Sumatera ke Masjid Pintu Seribu untuk berziarah dan wisata religi.
2. Masjid Agung Al – Ittihad
Masjid yang berlokasi di Jalan Kisamaun, Sukarasa, Kecamatan Tangerang ini letaknya sangat strategis berada di jantung Kota Tangerang. Sehingga banyak masyarakat yang datang untuk beribadah atau melakukan kegiatan keagamaan di sana.
Selain itu, Masjid Al – Ittihad memiliki sejarah tersendiri, karena bangunan berlantai tiga ini merupakan tempat bekas penjara tahanan politik pada masa Jepang menguasai Indonesia yaitu tahun 1942 hingga 1945.
3. Masjid Raya Al-A'zhom
Masjid terbesar dan termegah yang menjadi kebanggaan dan ikon Kota Tangerang ini, dapat menampung 15.000 jemaah. Dibangun tanpa tiang penyangga dengan 5 kubah saling menopang di tengahnya, melambangkan 5 rukun Islam dan salat 5 waktu.
Menariknya, halaman masjid memiliki empat payung besar seperti di Madinah yang menjadi daya tarik masyarakat. Masjid Raya Al-A'zhom yang berlokasi di Jalan Satria - Sudirman, RT.001/RW.001, Sukaasih, Kecamatan Tangerang, sering dijadikan sarana pusat kegiatan keislaman dan festival.
4. Masjid Kalipasir
Masjid Kalipasir merupakan masjid tertua yang menyimpan sejarah peradaban Islam di Kota Tangerang. Berdiri sejak 1576 M, Masjid Kalipasir menjadi simbol keharmonisan antaretnis dan umat beragama dengan struktur bangunan yang memiliki ornamen bercorak Tionghoa dalam bentuk pagoda di atap kubah masjid berwarna emas.
Masjid ini menjadi salah satu destinasi wisata religi yang sering dikunjungi dari berbagai kalangan usia dan daerah. Masjid Kalipasir berada di Jalan Kalipasir RT 002/RW 004, Kelurahan Sukasari, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang.
Berita Terkait
-
Buntut Kisruh Apdesi Vs Said Didu, Mendes Yandri Soesanto Ingatkan Kades Tak Cawe-cawe Pembebasan Lahan
-
Sadis! Bocah 10 Tahun Disetrum, Dicekoki Miras dan Dibanting di Pabrik Padi, 3 Tersangka Diringkus!
-
Dituduh Mencuri, Bocah 10 Tahun di Tangerang Disetrum hingga Disiram Air Miras
-
Said Didu Tolak Mediasi dengan Apdesi: Apanya yang Dimediasi
-
Bakal Cabut Laporan, Apdesi Siap Selesaikan Perkara Said Didu Lewat Jalur Musyawarah
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
Terkini
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting