SuaraJakarta.id - Seorang kakek berinisial AI alias IN (60) harus menghabiskan hari tuanya di dalam penjara lantaran terciduk melakukan aksi pencurian di rumah kosong. Lokasi pencurian itu di Citra Garden 1 Bukit Indah II, RT 12/9, Kalideres, Jakarta Barat pada Minggu, (21/7/2024).
Kapolsek Kalideres, Kompol Abdul Jana mengatakan, dalam aksinya kakek IN beraksi bersama seorang rekannya EN yang saat ini masih buron.
Jana menjelaskan, IN tertangkap usai kepergok oleh warga saat sedang menjebol pintu rumah yang ditinggal penghuninya ke gereja.
“Saat itu, korban pergi ke gereja bersama istrinya untuk melaksanakan ibadah,” kata Jana, saat dikonfirmasi Suara.com, Selasa (23/7/2024).
Saat itu, kedua pelaku sempat melarikan diri. Namun dalam pelariannya IN dapat tertangkap warga sementara EN lolos dari kejaran.
Kepada penyidik, IN mengakui jika bukan kali pertama melakukan di rumah kosong. Sebelumnya, ia bersama EN juga pernah melakukan hal serupa di wilayah Grogol Petamburan.
Dari tangan kakek IN, petugas mendapati sejumlah barang bukti yang digunakan dalam kejahatan, diantaranta obeng dan tiga buah kunci letter T.
Kemudian, petugas juga menemukan sebuah laptop dari hasil kejahatan IN di lokasi sebelumnya.
Guna mempertanggung jawabkan atas perbuatan pelaku dijerat dengan Pasal 363 KUHP, tentang Pencurian dengan Pemberatan dengan ancaman hukuman paling lama 7 tahun penjara.
Baca Juga: Nekat! Korban Pencurian Gerebek Markas Curanmor Di Tanjung Priok, 3 Motor Curian Ditemukan
Berita Terkait
-
Nekat! Korban Pencurian Gerebek Markas Curanmor Di Tanjung Priok, 3 Motor Curian Ditemukan
-
Seorang Pria Terekam Kamera CCTV Nyolong Ponsel Di Tempat Cukur Rambut Kebon Jeruk
-
Cerita Sigit 2 Bulan Kehilangan Mobil Mercy, Hilang Di Jakarta Ketemu Di Bali
-
Pria Bertato Terciduk Warga Saat Hendang Nyolong HP Penjaga Toko Di Kembangan
-
Aksi Bajing Loncat Di Cakung Kepergok Sopir Berujung Adu Mulut: Lu Nyolong!
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Harga Emas di Palembang Nyaris Rp17 Juta per Suku, Warga Menunda Membeli
-
IHSG Anjlok Hampir 8 Persen Gegara MSCI, BEI: Kita Melakukan Segala Effort
-
IHSG Anjlok 7 Persen Usai MSCI Soroti Transparansi dan Likuiditas Saham RI, BEI Buka Suara
-
IHSG Ambruk Hampir 8 Persen
-
IHSG Anjlok 6% Lebih, Rekor Terburuk di Era Menkeu Purbaya
Terkini
-
Cek Fakta: Pesawat Raksasa Milik Rusia Datang ke Aceh Membawa Bantuan, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah Megawati dan Puan Beri Peringatan ke Purbaya Jika Tidak Sejalan dengan DPR?
-
JKT Fit Block Party Ubah Lintasan Lari Jadi Panggung Mode
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri