SuaraJakarta.id - Bank Mandiri kembali menegaskan konsistensinya dalam inovasi layanan perbankan dengan menyabet empat penghargaan tertinggi dalam ajang bergengsi The Best Contact Center Indonesia tahun 2024.
Kompetisi nasional yang diikuti oleh 68 perusahaan dan melibatkan 1.114 peserta ini menjadi panggung bagi Bank Mandiri untuk menunjukkan komitmennya dalam menghadirkan layanan yang adaptif dan solutif kepada nasabah.
Dalam ajang ini, Bank Mandiri mengikuti empat kategori kompetisi dan berhasil meraih penghargaan Platinum di semua kategori yang diikutinya. Penghargaan yang diraih antara lain The Best Business Contribution, The Best Digital Media, The Best Operations, dan The Best Technology Innovation.
SVP Customer Care Bank Mandiri, Asih Samihadi mengatakan, prestasi ini semakin mendorong semangat Bank Mandiri untuk menjadi perusahaan dengan layanan nasabah terbaik di Indonesia. Asih mengungkapkan, penghargaan ini adalah bukti nyata dari komitmen Bank Mandiri untuk terus berinovasi dan memberikan pelayanan terbaik kepada nasabah.
Baca Juga: Sigap! Bank Mandiri Berikan Bantuan untuk Korban Kebakaran di Manggarai
"Prestasi yang kami raih merupakan hasil kerja keras seluruh tim, terutama di Mandiri Contact Center, yang selalu mengedepankan kualitas layanan serta terus beradaptasi dengan perkembangan teknologi. Ini merupakan wujud komitmen kami untuk selalu berusaha menjadi lebih baik dalam melayani nasabah kami," jelas Asih dalam keterangan resminya,Senin (23/9/2024).
Salah satu poin utama yang membuat Bank Mandiri berhasil meraih penghargaan tertinggi dalam kategori The Best Business Contribution adalah kemampuannya dalam memanfaatkan Contact Center sebagai business support melalui layanan pembukaan rekening online, shared service serta telesales produk anak perusahaan melalui penawaran Kredit Kendaraan Bermotor (KKB). ‘Contact Center bukan hanya sebagai pusat layanan, tetapi juga penggerak bisnis yang mampu berkontribusi secara positif’ tambah Asih.
Pada kategori The Best Digital Media, inovasi digital Bank Mandiri juga menjadi sorotan. Contact Center Bank Mandiri memainkan peran penting dalam mendukung peluncuran produk-produk digital inovatif melalui Livin Sukha, termasuk konser musik, kompetisi olahraga, serta produk edisi terbatas dari e-money. Dengan integrasi ini, Bank Mandiri semakin memperkuat posisinya dalam memberikan layanan yang sesuai dengan kebutuhan gaya hidup modern nasabah.
Selain itu, Bank Mandiri juga memenangkan kategori the Best Operations berkat keunggulan dalam manajemen operasional yang menyelaraskan pemanfaatan teknologi terbaru, pengelolaan agent berkualitas terbaik serta digital mindset yang menghadirkan customer journey terbaik bagi semua nasabah setia Bank Mandiri.
Didukung oleh teknologi omnichannel yang memberikan ruang gerak kepada
agent untuk menjawab semua kebutuhan nasabah dari berbagai contact point. Bank Mandiri juga menjadi pioneer contact center di Indonesia yang mampu mengelola aktivitas operasional secara Mandiri sekaligus menjadi penyedia share service untuk anak perusahaan.
Baca Juga: Bank Mandiri Tanamkan Budaya Berkelanjutan di Lingkungan Kerja
Melalui super apps Livin dan Kopra, dengan misi menjadi revenue generator sekaligus pengembangan people development dengan tetap mengedepankan customer satisfaction merupakan kunci sukses Mandiri Contact Center yang mampu mempertahankan predikat tertinggi selama 3 tahun berturut-turut.
Berita Terkait
-
Bantu Devisa Negara, Bank Mandiri Dorong Efisiensi Ekspor Nasional
-
Harga Emas Terus Naik, BSI Raup Cuan Rp 772 Miliar
-
LinkedIn Top Companies 2025, Bank Mandiri Raih Peringkat Pertama dalam Pengembangan Karier
-
Kemendagri Memperoleh Penghargaan Dari Ombudsman RI, Dinilai Patuh Selenggarakan Pelayanan Publik
-
Pembiayaan SME BSI Naik Dobel Digit Tembus Rp21,37 Triliun
Terpopuler
- Marselino Ferdinan Dicoret Patrick Kluivert! Ini 3 Calon Penggantinya di Timnas Indonesia
- 17 HP Xiaomi Ini Tidak Didukung HyperOS 2.1, Ada Perangkatmu?
- Sebut Pegawai Luhut Sosok Asli di Foto Ijazah UGM, Roy Suryo: Saya Pastikan 99,9 Persen Bukan Jokowi
- 8 Kode Redeem FF Hari Ini 14 April 2025 Masih Aktif Siap Dipakai, Klaim Sekarang!
- Ini Syarat Pemutihan Pajak Kendaraan 2025, Warga Jateng Siap-siap Bebas Denda!
Pilihan
-
Penurunan Fungsi Kognitif Akibat Kebiasaan Pakai AI: Kemajuan atau Ancaman?
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
Terus Pecah Rekor! Harga Emas Antam 1 Gram Kini Dibanderol Rp1.975.000
-
Gaikindo Peringatkan Prabowo soal TKDN: Kita Tak Ingin Industri Otomotif Indonesia Ambruk!
-
Piala Dunia U-17 2025: Perlunya Tambahan Pemain Diaspora di Timnas Indonesia U-17
Terkini
-
Tarif Baru Sempat Bikin Kaget, Biaya Konsumsi Air PAM Jaya di Apartemen Bakal Dihitung Per Unit
-
Asal Jalan Ditutup, Dishub DKI Sebut JLNT Aman Dilintasi Pesepeda
-
Warganet Ngeluh Sepeda Hilang Saat Diparkir di Stasiun, MRT Janji Perbaiki Prosedur Keamanan
-
Pemprov DKI Pikir-pikir Polisikan Pelaku Pencuri Pelat Besi JPO Daan Mogot
-
Dua Hari Gelar Tenda, 15 Orang Demo di Depan Balai Kota Minta Dirut Bank DKI Dicopot