SuaraJakarta.id - Bank Mandiri terus memperluas ekosistem pembayaran digital sebagai bagian dari komitmen dalam menghadirkan layanan yang menyeluruh kepada nasabah.
Upaya terbaru ini diwujudkan lewat kolaborasi strategis dengan K3MART, jaringan ritel yang mengusung konsep Lifestyle Mart bertema Korea Selatan yang tengah digemari.
Melalui Kick Off Collaboration Program, Bank Mandiri memperkuat sinergi dengan K3MART untuk menjangkau komunitas pencinta Korea atau K-Lovers dan memberikan nilai tambah pengalaman bertransaksi kepada nasabah.
Adapun, kolaborasi ini diresmikan lewat seremoni penandatanganan kerjasama yang dihadiri oleh Direktur Jaringan dan Retail Banking Bank Mandiri Aquarius Rudianto serta President Director K3MART Richad Stanlay di outlet K3MART SCBD, Jakarta, Selasa (17/12/2024).
Aquarius menjelaskan, kolaborasi ini merupakan wujud dukungan Bank Mandiri terhadap merchant lokal dan generasi muda. Bank berlogo pita emas ini berharap kolaborasi ini akan memperluas pilihan layanan pembayaran digital bagi pelanggan K3MART, meningkatkan kenyamanan belanja, serta memperkuat peran Bank Mandiri sebagai mitra finansial terpercaya.
Bank Mandiri terus berinovasi untuk menghadirkan solusi transaksi finansial secara digital dan menyeluruh melalui super app Livin’ by Mandiri. Kemudahan yang ditawarkan mulai dari pembukaan rekening secara digital hingga kenyamanan dan kemudahan bertransaksi melalui Livin’ by Mandiri. Hal ini terbukti dengan jumlah pengguna Livin’ by Mandiri yang mencapai lebih dari 28,8 juta nasabah sejak pertama diluncurkan.
Sementara itu, President Director K3MART Richad Stanlay menyampaikan apresiasinya kepada Bank Mandiri yang telah secara konsisten mendukung pengembangan bisnis dan turut berperan dalam menghadirkan solusi bertransaksi kepada pelanggan K3MART.
“Kami berterima kasih kepada Bank Mandiri atas kerjasama yang telah terjalin dengan baik selama ini. Harapan kami melalui inisiatif bertajuk From Local to Global ini dapat membantu outlet K3MART untuk terus tumbuh dan berkembang dan mampu meningkatkan kepuasan pelanggan,” ujar Richad.
Untuk semakin memikat nasabah, Bank Mandiri juga menawarkan program apresiasi menarik kepada pelanggan K3MART yang menggunakan layanan pembayaran Bank Mandiri mulai dari hadiah hiburan cashback pembukaan tabungan, voucher belanja Rp1 juta, iPhone 15 hingga hadiah utama berupa paket liburan ke Korea Selatan.
Baca Juga: Mandiri Looping for Life ! Cara Bank Mandiri Wujudkan Ekonomi Berkelanjutan Lewat Daur Ulang Pakaian
Pada kesempatan kali ini, Bank Mandiri juga memperkenalkan Kartu Emoney, Kartu Debit Platinum, dan Kartu Kredit Special Edition “Always With You”, yang menampilkan aktor Korea Park Seo Jun dan aktris Kim Yoo Jung. Kartu ini diharapkan mampu meningkatkan keterlibatan Bank Mandiri dengan nasabah, khususnya para pecinta budaya Korea atau K-Lovers. Dengan hadirnya kartu tersebut diharapkan dapat memberikan kesempatan bagi semua pelanggan untuk merasakan pengalaman eksklusif bersama Bank Mandiri.
“Program kolaborasi serta peluncuran kartu Mandiri Debit Platinum Special Edition “Always With You” diharapkan semakin membuktikan komitmen Bank Mandiri dalam menghadirkan layanan terbaik bagi nasabah,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Dorong Pertumbuhan Ekonomi Kerakyatan yang Berkelanjutan, Bank Mandiri Dukung Program Makan Bergizi Gratis
-
Tegaskan Komitmen Keberlanjutan, Bank Mandiri Terapkan Standar Internasional dalam Penyaluran Kredit
-
Bank Mandiri dan Tzu Chi Luncurkan Kartu Kredit Berbasis Donasi dan Layanan Filantropi Digital di Livin'
-
Bank Mandiri, Garuda Indonesia, Pegadaian dan Angkasa Pura Indonesia Salurkan Bantuan Kuliah Putra Putri TNI/Polri
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
Terpopuler
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
- Jalan Rusak Parah, Warga Kulon Progo Pasang Spanduk Protes: 'Ini Jalan atau Cobaan?'
- 5 Mobil Bekas 80 Jutaan dengan Pajak Murah, Irit dan Nyaman untuk Harian
Pilihan
-
7 HP RAM 8 GB Rp2 Jutaan Terbaik dengan Baterai Jumbo, Cocok buat Multitasking dan Gaming Harian
-
IHSG Anjlok, Purbaya: Jangan Takut, Saya Menteri Keuangan
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Bursa Saham Indonesia Tidak Siap? BEI Klarifikasi Masalah Data yang Diminta MSCI
-
Menperin Pastikan Industri Susu Nasional Kecipratan Proyek MBG
Terkini
-
Cek Fakta: Viral Wali Kota Madiun Maidi Serahkan Rp800 Juta ke Jokowi, Ini Faktanya
-
10 Sneakers Putih Ikonik untuk Gaya Kasual yang Tak Pernah Ketinggalan Zaman, Wajib Punya
-
Cek Fakta: Benarkah Presiden Prabowo Jual Laut dan Hutan Aceh-Sumatra ke Inggris?
-
Cek Fakta: Pesawat Raksasa Milik Rusia Datang ke Aceh Membawa Bantuan, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah Megawati dan Puan Beri Peringatan ke Purbaya Jika Tidak Sejalan dengan DPR?