SuaraJakarta.id - Kepolisian menyelidiki adanya personel Polri berinisial DI (46) yang tewas akibat tabrak lari di Jalan Auto Ring Road Cengkareng arah selatan, Jakarta Barat, pada Selasa (18/2/2025) malam.
"Masih dalam penyelidikan," ujar Kepala Unit Penegakan Hukum (Kanit Gakkum) Satuan Lalu Lintas Polres Metro Jakarta AKP Joko Siswanto di Jakarta pada Kamis (20/2/2025) seperti dimuat ANTARA.
Joko menyebutkan bahwa kecelakaan itu terjadi sekira pukul 23.10 WIB, saat korban mengendarai sepeda motor dengan nomor polisi B 3977 BTU.
Korban saat itu melaju di Jalan Auto Ring Road Cengkareng dari arah utara menuju selatan.
Setibanya di dekat SPBU 3411703 Cengkareng, Jakarta Barat, korban tertabrak oleh kendaraan yang belum diketahui jenis dan nomor registernya.
"(Penabrak) Melaju searah dari samping kanannya, berakibat pengendara sepeda motor Saudara DI meninggal dunia di TKP," kata Joko.
Jenazah korban pun langsung dievakuasi ke RSUD Kabupaten Tangerang, Banten. "Jenazah dievakuasi ke RSUD Kabupaten Tangerang, jenazah dimintakan (autopsi)," ungkap Joko.
Meskipun demikian, Joko tidak membeberkan pangkat dan lokasi dinas DI. Namun personel Polri yang tewas itu beralamat di wilayah Bambu Larangan, Pegadungan, Kalideres, Jakarta Barat.
Baca Juga: Gulkarmat DKI Selamatkan 7 Orang yang Terjebak Kebakaran Ruko di Cengkareng Jakbar
Berita Terkait
Terpopuler
- 6 HP Murah RAM Besar Rp1 Jutaan, Spek Tinggi untuk Foto dan Edit Video Tanpa Lag
- 57 Kode Redeem FF Terbaru 25 Januari 2026: Ada Skin Tinju Jujutsu & Scar Shadow
- Polisi Ungkap Fakta Baru Kematian Lula Lahfah, Reza Arap Diduga Ada di TKP
- 5 Rekomendasi Mobil Kecil untuk Wanita, Harga Mulai Rp80 Jutaan
- 5 Rekomendasi HP 5G Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp1 Jutaan!
Pilihan
-
Pertamina Mau Batasi Pembelian LPG 3 Kg, Satu Keluarga 10 Tabung/Bulan
-
Keponakan Prabowo Jadi Deputi BI, INDEF: Pasar Keuangan Pasang Mode Waspada Tinggi
-
Purbaya Hadapi Tantangan Kegagalan Mencari Utang Baru
-
5 Rekomendasi HP Memori 256 GB Paling Murah, Kapasitas Lega, Anti Lag Harga Mulai Rp1 Jutaan
-
Danantara Mau Caplok Tambang Emas Martabe Milik Astra?
Terkini
-
Cek Fakta: Pesawat Raksasa Milik Rusia Datang ke Aceh Membawa Bantuan, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah Megawati dan Puan Beri Peringatan ke Purbaya Jika Tidak Sejalan dengan DPR?
-
JKT Fit Block Party Ubah Lintasan Lari Jadi Panggung Mode
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri
-
Bank Mandiri Perkuat Kolaborasi Lintas Sektor Lewat Kopra by Mandiri