SuaraJakarta.id - Fenomena ‘modern mall culture’ yang berkembang selama beberapa tahun belakangan ini telah mengubah fungsi pusat perbelanjaan alias mal dari sekadar tempat berbelanja atau membeli barang menjadi pusat hiburan, lifestyle, dan interaksi sosial masyarakat.
Fenomena ini turut mengubah bentuk pusat perbelanjaan menjadi lebih interaktif, dinamis, melibatkan teknologi terkini, interaksi pengunjung, dan desain ruang yang menarik untuk menghadirkan pengalaman yang unik dan berkesan bagi pengunjung.
Paramount Land, salah satu pengembang utama Kota Gading Serpong, menjawab kebutuhan masyarakat dengan menghadirkan Hampton Square, ‘Open Concept Lifestyle Mall’ pertama di Gading Serpong.
Berlokasi strategis menghadap Jalan Boulevard Raya Gading Serpong, Hampton Square merupakan salah satu komersial unggulan yang berada di Manhattan District, kawasan bisnis dan komersial berskala regional seluas 22 hektare yang diperkenalkan Paramount Land pada akhir 2021 sebagai area komersial berkonsep multi-experiences sesuai kebutuhan masyarakat masa kini.
Baca Juga: Akses Super Mudah, Menilik Kans Investasi Properti di Kawasan Kota Mandiri Terintegrasi
Hampton Square, terhubung langsung dengan area komersial Hampton Avenue, Hampton Walk, dan Hampton Promenade, akan menjadi area one-stop shopping yang dinamis dan dapat menunjang beragam aktivitas hiburan outdoor maupun indoor.
Selama lebih dari satu dekade, Paramount Gading Serpong telah menjadi kota mandiri berskala regional dan destinasi populer di Tangerang Raya dan Jabodetabek, hunian bagi 120 ribu jiwa (belum termasuk komuter), dengan lebih dari 40 klaster terhuni, fasilitas kota yang sangat lengkap, Jalan Boulevard yang dilewati lebih dari 15.000 kendaraan per jam, dan tingkat okupansi bisnis yang sangat tinggi.
Daya tarik inilah yang menjadikan Gading Serpong sebagai pilihan tepat untuk tinggal, berbisnis, dan berinvestasi.
Oktavianus Ekowibowo, Direktur Estate Management Paramount Land, menjelaskan; “Paramount Land telah berpengalaman panjang dalam menghadirkan Central Business District (CBD) yang tersebar di Kota Gading Serpong, menjadikan kota ini terkenal sebagai pusat kuliner, bisnis, perkantoran, dan hiburan yang saling terintegrasi."
"Hampton Square @ Manhattan District merupakan jawaban dari kebutuhan masyarakat akan area komersial semi-outdoor yang dinamis dan interaktif. Lokasi Hampton Square yang sangat strategis dan terbuka juga turut mewarnai wajah Kota Gading Serpong menjadi lebih vibrant dan youthful, sekaligus meningkatkan value kota secara keseluruhan," lanjutnya.
"Hampton Square pertama kali diperkenalkan pada bulan Agustus 2023 dan mulai beroperasi pada Desember 2024 lalu sebagai ‘Open Concept Lifestyle Mall’ seluas 2 hektare dengan total luas bangunan 15.463 m2, terdiri dari ruang terbuka hijau seluas 4.081 m2 serta area parkir seluas 6.511 m2 yang akan menjadi lifestyle mall berkonsep mixed-use commercial development pertama dan satu-satunya di Indonesia yang dilengkapi beragam fasilitas, seperti kafe, restoran, taman pet-friendly, taman bermain anak, toko berkonsep, fasilitas penunjang gaya hidup aktif, hingga pusat perbelanjaan dengan suasana lingkungan yang nyaman."
Berita Terkait
-
Sensasi Karpet Terbang dan Akrobat Udara, Hiburan Libur Lebaran yang Tak Boleh Dilewatkan!
-
Kemeriahan Ramadan: Serunya Lomba Islami hingga Late Night Sale Tengah Malam di Deretan Mal Ini
-
Apakah Pekerja Gaji Rp4 Juta Wajib Bayar Zakat Mal? Ini Perhitungannya Nisabnya
-
Zakat Fitrah untuk Saudara Sendiri: Hukum dan Penjelasan Lengkap
-
5 Tempat Beli Baju Lebaran di Medan, Dari Mewah hingga Murah
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 10 HP Midrange Terkencang Versi AnTuTu Maret 2025: Xiaomi Nomor 1, Dimensity Unggul
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
Pilihan
-
Jadwal Dan Rute Lengkap Bus Trans Metro Dewata di Bali Mulai Besok 20 April 2025
-
Polemik Tolak Rencana Kremasi Murdaya Poo di Borobudur
-
8 Rekomendasi HP Murah Rp 2 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
5 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB Terbaik April 2025
-
Hasil BRI Liga 1: Comeback Sempurna, Persib Bandung Diambang Juara
Terkini
-
Namanya Bakal Diganti Jadi Rumah Sakit Internasional, Pramono: RSUD Mengecilkan Diri Sendiri
-
Ingin Ada Tempat Berolahraga Selain di GBK, Pramono Bakal Bangun Jogging Track di Sejumlah Tempat
-
Pramono Bakal Tertibkan Jalur Sepeda hingga Pedestrian Jakarta yang Digunakan Parkir Liar
-
Jawab Tudingan PSI, Bank DKI Tegaskan Transaksi KJP Plus Tetap Aman
-
Pemprov DKI Salurkan KJP Tahap I ke 43.205 Penerima Baru, Cek Rekeningmu