-
Panasonic meluncurkan program "We Care" untuk membantu pemulihan pascabencana di Aceh, Sumatra Utara, dan Sumatra Barat.
-
Program berlangsung 1–31 Desember 2025 dengan layanan cek unit gratis, trade-in hingga 30%, dan diskon suku cadang hingga 60%.
-
Panasonic menegaskan komitmen kepedulian dan dukungan berkelanjutan bagi masyarakat terdampak bencana.
SuaraJakarta.id - Kawasan Aceh, Sumatra Utara dan Sumatra Barat dikenal sebagai wilayah yang kaya budaya, sejarah, dan keindahan alam.
Namun dalam beberapa waktu terakhir, Aceh, Sumatra Utara dan Sumatra Barat menjadi perhatian dunia, bukan karena budaya dan destinasi wisatanya, melainkan karena terdampak bencana alam.
Kondisi tersebut mendorong berbagai pihak untuk turut memberikan dukungan untuk membantu proses pemulihan di wilayah tersebut.
Sebagai bagian dari masyarakat Indonesia, Panasonic Gobel Indonesia kembali menunjukkan kepeduliannya melalui program bantuan bertajuk "We Care for Aceh, Sumatra Utara dan Sumatra Barat".
Program ini tidak hanya menjadi bentuk dukungan layanan purna jual, tetapi juga simbol empati, solidaritas, dan kontribusi langsung Panasonic terhadap masyarakat yang terdampak bencana.
Program berlangsung 1 Desember hingga 31 Desember 2025, dan tersedia di toko-toko rekanan Panasonic di wilayah Aceh, Sumatra Barat & Sumatra Utara.
Melalui program ini, pelanggan dapat memanfaatkan berbagai fasilitas, seperti pemeriksaan unit gratis untuk memastikan perangkat elektronik tetap berfungsi optimal di pusat layanan Panasonic wilayah Aceh, Sumatra Utara dan Sumatra Barat, trade-in hingga 30% untuk produk lama yang ditukar dengan perangkat Panasonic baru, dan diskon hingga 60% untuk suku cadang.
"Melalui program We Care for Aceh, Sumatra Utara dan Sumatra Barat, kami berharap dapat membantu masyarakat bangkit kembali, sekaligus memastikan kebutuhan rumah tangga tetap terpenuhi melalui layanan purna jual Panasonic yang aman, mudah dijangkau, dan bermanfaat bagi masyarakat," ujar Arif Gobel, Direktur PT Panasonic Gobel Indonesia.
"Kami juga berharap dapat membantu masyarakat bangkit kembali, sekaligus memastikan kebutuhan rumah tangga tetap terpenuhi melalui layanan purna jual Panasonic yang aman, mudah dijangkau, dan bermanfaat bagi masyarakat," tambahnya.
Panasonic Gobel Indonesia berharap program ini dapat menjadi langkah kecil namun berarti dalam mendukung pemulihan pascabencana.
Sebagai perusahaan yang menjunjung nilai kepedulian dan keberlanjutan, Panasonic berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat Indonesia, termasuk dalam situasi sulit sekalipun.
Berita Terkait
-
Kemenkes Kerahkan 513 Nakes ke Wilayah Paling Terisolir di Aceh
-
Dilantik Jadi P3K Paruh Waktu, Nurul Akmal: Alhamdulillah, Tapi Kayak Gak Adil
-
5 Kulkas Terbaik untuk Rumah yang Tahan Lama di Tahun 2026
-
5 Mesin Cuci Terbaik 2026 untuk Keluarga Modern -- Bersih Maksimal, Hemat Energi
-
Solusi Membasmi Polusi Kekinian Ala Panasonic
Terpopuler
- Jalan Putri Hijau/Yos Sudarso Medan Ditutup 31 Januari hingga 6 Februari, Arus Lalin Dialihkan
- 4 Cushion Wardah untuk Tutupi Kerutan Lansia Usia 50 Tahun ke Atas
- Reshuffle Kabinet: Sugiono Jadi Menko PMK Gantikan 'Orang Jokowi', Keponakan Prabowo Jadi Menlu?
- Ketua KPK Jawab Peluang Panggil Jokowi dalam Kasus Korupsi Kuota Haji
- 5 Mobil Bekas Rp30 Jutaan yang Cocok untuk Guru Honorer: Solusi Ekonomis untuk Mobilitas Sehari-hari
Pilihan
-
Tragis! Bocah 6 Tahun Tewas Jadi Korban Perampokan di Boyolali, Ibunya dalam Kondisi Kritis
-
Pasar Modal Bergejolak, OJK Imbau Investor Rasional di Tengah Mundurnya Dirut BEI
-
5 HP Memori 128 GB di Bawah Rp2 Juta Terbaik Awal 2026: Kapasitas Lega, Harga Ramah di Kantong!
-
5 HP Murah Mirip iPhone Terbaru: Gaya Mewah Boba 3 Mulai Rp900 Ribuan!
-
Rupiah Melemah ke Rp16.786, Tertekan Sentimen Negatif Pasar Saham
Terkini
-
5 Keunggulan Sepatu Lari Mills untuk Latihan Nyaman dengan Standar Timnas
-
7 Merek Sepatu Lari yang Jarang Disorot tapi Nyaman Dipakai & Ramah Kantong
-
Cek Fakta: Tautan Pendaftaran Bantuan Insentif untuk Guru 2026, Ini Faktanya
-
WFH di Jakarta Diperpanjang, Ini 7 Tips Tetap Produktif Saat Hujan
-
Tips Dukung Tim Favorit di M7 MLBB dan Dapetin WDP Diamonds Bareng GoPay Games