Dikira Sudah Tewas, Pria Paruh Baya Terkapar Bersimbah Darah di Cibinong

"Diperkirakan 40-50 tahun. Korban masih hidup tapi tak sadarkan diri," ujar Kanit Reskrim Polsek Cibinong AKP Yunli Pangestu.

Rizki Nurmansyah
Rabu, 09 Desember 2020 | 16:58 WIB
Dikira Sudah Tewas, Pria Paruh Baya Terkapar Bersimbah Darah di Cibinong
Pria paruh baya tanpa identitas ditemukan terkapar di Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat dengan luka bersimbah darah, Rabu (9/12/2020). [Ist]

SuaraJakarta.id - Seorang pria paruh baya ditemukan terkapar bersimbah darah di Jalan Raya Jakarta-Bogor KM 46, Kampung Cikempong, Kelurahan Pakansari, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Rabu (9/12/2020).

Kanit Reskrim Polsek Cibinong, AKP Yunli Pangestu mengatakan, penemuan pria tanpa identitas bersimbah darah di bagian kepala itu ditemukan seorang warga yang pada kesempatan itu melewati jalan tersebut sekitar pukul 6.30 WIB.

Mulanya, kata AKP Yunli, warga sempat mengira pria terkapar itu sudah meninggal. Namun, saat dicek ternyata masih hidup.

"Iya kejadiannya tadi pagi pukul 06.30 WIB. Tadi ditemukan warga saat melintas TKP (Tempat Kejadian Perkara), warga sempat mengira sudah meninggal," katanya kepada SuaraJakarta.id saat dihubungi.

Baca Juga:Bupati Bogor Ade Yasin: Saya Mengajak Warga Ikut Ajang Bintang Suara

Setelah mendapatkan informasi bahwa ada seorang pria tanpa identitas yang terkapar, pihaknya langsung menuju ke lokasi kejadian.

Saat di lokasi, pihaknya memperkirakan pria terkapar itu berusia 40-50 tahun.

"Diperkirakan 40-50 tahun. Korban masih hidup tapi tidak sadarkan diri," ungkapnya.

Ia menjelaskan, kekinian pria tanpa identitas yang ditemukan terkapar itu saat ini ada di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Cibinong.

"Saat ini ada di RSUD Cibinong, untuk dilakukan penanganan medis," jelasnya.

Baca Juga:Viral Video Bocah Lompat ke Sungai yang Meluap, Tak Ada Takut-takutnya

Atas peristiwa tersebut, pihaknya sampai saat ini masih melakukan penyelidikan pria terkapar tanpa identitas tersebut.

"Masih dilakukan lidik ya, kita saat ini masih menunggu korban sadar dulu. Kemudian untuk dimintai keterangan, dan identitasnya," tukasnya.

Kontributor : Andi Ahmad Sulaendi

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini