SuaraJakarta.id - Penyanyi Nindy Ayunda akhirnya memenuhi panggilan polisi. Ia diperiksa terkait kasus narkoba sang suami, Askara P Harsono.
Nindy sejatinya dijadwalkan menjalani pemeriksaan di Polres Jakarta Barat pada, Senin (18/1/2021) kemarin.
Namun pelantun lagu Cinta Cuma Satu tersebut baru bisa hadir penuhi panggilan polisi pada hari ini, Selasa (19/1/2021).
Nindy Ayunda tiba di Polres Jakarta Barat sekitar pukul 13.30 WIB. Ia diperiksa selama empat jam.
Baca Juga:Menghindar Diwawancara Usai Diperiksa Polisi, Nindy Ayunda Terpeleset
Tak banyak kata yang dilontarkannya usai keluar ruangan sekitar pukul 17.30 WIB, saat ditanya jumlah pertanyaan yang ditanyakan penyidik kepadanya.
"Mohon doanya ya," ujar Nindy singkat kepada awak media, Selasa (19/1).
![Penyanyi Nindy Ayunda usai menjalani pemeriksaan sebagai saksi terkait kasus narkoba yang menjerat suaminya, Askara Parasady Harsono di Polres Metro Jakarta Barat, Selasa (19/1/2021). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/01/19/93339-nindy-ayunda-suaracomalfian-winanto.jpg)
Sementara itu, Kasat Narkoba Polres Jakarta Barat, AKBP Ronaldo Maradona Siregar mengatakan, penasihat hukum Nindy Ayunda pada Selasa pagi datang ke kantor sekitar pukul 10.30 WIB.
Kedatangan tersebut untuk memberitahu bahwa penyanyi yang memiliki nama lengkap Anindia Yandirest Ayunda bersiap hadir menjalani pemeriksaan hari ini.
"Penasihat hukumnya itu datang ke ruangan saya, menyampaikan bahwa kemarin Saudari Nindy berhalangan hadir. Sehingga minta dilakukan pemeriksaan pada siang hari ini," ungkap Ronaldo.
Baca Juga:11 Hari Ditahan, Begini Kondisi Suami Nindy Ayunda
Hingga saat ini status Nindy Ayunda masih sebagai saksi atas kasus narkoba Askara Harsono.