Ambulans Pengangkut Jenazah Covid-19 Mengantre di TPU Bambu Apus

Proses tersebut agak sedikit memakan waktu hingga ambulans pengangkut jenazah covid mengantre di lokasi.

Dwi Bowo Raharjo | Bagaskara Isdiansyah
Selasa, 26 Januari 2021 | 13:20 WIB
Ambulans Pengangkut Jenazah Covid-19 Mengantre di TPU Bambu Apus
Jenazah pasien covid-19 terus berdatangan ke Tempat Pemakaman Umum (TPU) Bambu Apus, Cipayung, Jakarta Timur hingga Selasa (26/1/2021) siang. (Suara.com/Bagaskara)

SuaraJakarta.id - Jenazah pasien covid-19 terus berdatangan ke Tempat Pemakaman Umum (TPU) Bambu Apus, Cipayung, Jakarta Timur hingga Selasa (26/1/2021) siang. Bahkan ambulans pengangkut jenazah mengantre di lokasi.

Berdasarkan pantauan Suara.com di lokasi, setidaknya ada 7 ambulans dengan terisi jenazah covid mengantre di TPU Bambu Apus. Ambulans menunggu jenazah diangkut petugas untuk dimakamkan secara protokol.

Namun di sisi lain terlihat sejumlah pusara masih dipersiapkan atau digali oleh petugas di lokasi. Pengerjaan penggalian masih tampak dikerjakan secara manual tidak menggunakan alat berat.

Proses tersebut agak sedikit memakan waktu hingga ambulans pengangkut jenazah covid mengantre di lokasi.

Baca Juga:Pemakaman Jenazah Covid-19 Penuh, Begini Kondisi TPU Pondok Ranggon

"Masih ada 7 jenazah yang belum dimakamkan. Lubang (pusara) masih belum siap. Kita juga sebagian ada yang istirahat makan siang," kata salah satu penggali pusara jenazah covid ditemui di TPU Bambu Apus, Cipayung, Jakarta Timur, Selasa (26/1/2021).

Sementara di sisi lain, Penanggung Jawab Pelaksana Pemakaman Covid-19, Muhaemin, mengatakan 38 jenazah pasien covid perharinya bisa dimakamkan di TPU Bambu Apus. Total hingga pukul 10.00 WIB sudah 172 jenazah dimakamkan di lokasi.

"Sampai hari ini perjam 10 siang ini sudah 172 jenazah kita makamkan dengan menggunakan protokol covid 19 di TPU Bambu Apus. Rata-rata 38 jenazah perhari dimakamkan," kata Muhaemin ditemui di lokasi.

Buka Lahan Baru

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membuka lahan baru untuk jenazah pasien Covid-19 di tempat pemakaman umum/TPU Bambu Apus, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, seluas 3.000 meter persegi.

Baca Juga:Berkurang 284, Pasien Corona di RSD Wisma Atlet Kini Berjumlah 4.078 Orang

"Hari ini baru dimulai buka lahan baru. Jadi, untuk sementara jenazah yang dimakamkan di TPU Pondok Ranggon dialihkan ke TPU Bambu Apus," kata Penanggung Jawab Pelaksana Pemakaman Covid-19 di TPU Pondok Ranggon, Muhaemin, di Jakarta, Kamis (21/1/2021).

Muhaemin mengatakan lahan baru tersebut telah ditetapkan Pemprov DKI sebagai tempat pemakaman dengan prosedur Covid-19 sebab lahan di TPU Pondok Ranggon telah penuh sejak akhir 2020.

Sebelum lahan baru tersebut dibuka, jenazah pasien Covid-19 yang dirujuk rumah sakit untuk dimakamkan di Pondok Ranggon terpaksa dialihkan ke TPU Tegal Alur, Jakarta Barat atau TPU Srengseng Sawah, Jakarta Selatan.

Lahan baru di Bambu Apus mulai menerima pemakaman jenazah sejak Kamis pagi.

"Sampai siang tadi sudah dua jenazah pasien Covid-19 dimakamkan di TPU Bambu Apus. Luas lahan yang disediakan sekitar 3.000 meter persegi," ujarnya.

TPU Bambu Apus diperkirakan sanggup menampung maksimal 700 jenazah dengan protokol Covid-19.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak