Pasien Corona Rawat Inap di Wisma Atlet Berkurang 11 Orang

"Pasien rawat inap 2.454 orang, semula semula 2.465 orang, ada pengurangan 11 orang per Sabtu," kata Aris.

Erick Tanjung
Minggu, 28 Maret 2021 | 01:00 WIB
Pasien Corona Rawat Inap di Wisma Atlet Berkurang 11 Orang
Penampakan Gedung RSD Wisma Atlet, Kemayoran, Jakpus. (Suara.com/Arga)

Sedangkan jumlah orang yang menjalani karantina di RSD Wisma Atlet dan hotel atau penginapan di wilayah Jakarta jumlah total 203.496 orang, yang dikarantina sebanyak 9.851 orang terdiri dari RSD Wisma Atlet Pademangan rawat inap di tower 8,9 dan 10 sebanyak 5.102 orang.

"Pasien rawat inap tower 8,9 dan 10 bertambah semula 4.986 orang menjadi 5.102 orang," kata Aris.

Sedangkan untuk yang menjalani karantina di hotel dan penginapan di wilayah Jakarta sebanyak 1.647 orang dan di RSD Covid-19 Wisma Atlet Kemayoran 3.102 orang. (Antara)

Baca Juga:Ibas Sering Disebut dalam Kasus Hambalang Tapi Belum Diraba, Ini Kata KPK

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak