SuaraJakarta.id - Ojek online terduga teroris ditangkap di Ciputat pakai baju Habib Rizieq. Penangkapan dilakukan Densus 88.
Penagkapan ojek online terduga teroris itu dilakukan di Ciputat Timur, Kota Tangerang Selatan, Senin (29/3/2021).
Ojek online teroris itu berinisial AJ berusia 47 tahun. Pria tersebut diamankan di kontrakannya di Jalan Cirendeu IV, RT 02 RW 01 Ciputat Timur. AJ diketahui sehari-hari bekerja sebagai driver ojek online.
Hal itu dibenarkan oleh sejumlah tetangga terduga pelaku AJ di kontrakan Griya NMN Cirendeu.
Baca Juga:Sidang Habib Rizieq Dijaga Ketat Usai Penangkapan Terduga Teroris Jakarta
Salah satunya diungkapkan oleh IR (52) istri dari pengurus kontrakan tersebut. Dirinya mengaku, kaget adanya penangkapan dan penggeledahan salah satu penghuni di kontrakannya itu.
"Iya kaget banget mas. Tiba-tiba rame banyak polisi dateng ke sini dan nangkep Pak AJ," katanya kepada SuaraJakarta.id, Selasa (30/3/2021).
Sampai saat ini, dia masih tak menyangka bahwa AJ merupakan salah satu terduga jaringan terorisme. Hal itu, lantaran sosok AJ dikenal cukup baik dan sopan.
"Iya masih nggak nyangka, soalnya orangnya baik, sering ngobrol sama tetangga. Sopan juga," ungkapnya.
Sehari-sehari, AJ diketahui berprofesi sebagai driver ojek online.
Baca Juga:Bicara Terorisme, Ade Armando Seret Nama Habib Rizieq hingga Amin Rais
"Kerjaanya ojek online, sama bikin ketapel juga. Dia sama istrinya juga jualan di Situ Gintung," jelas IR.
Senada diungkapkan tetangga lainnya yang meminta namanya juga diinisialkan RH. Ibu berusia 47 tahun itu pun ikut terkejut adanya penangkapan salah satu penghuni kontrakan tersebut.
RH mengaku, sempat melihat AJ diringkus oleh tim Densus 88 Antiteror Polda Metro Jaya yang memakai pakain preman.
"Iya kemarin anggota polisinya banyak, ada 30 orang lebih. Pakai pakaian preman. Pak AJ ditangkap dari dalam rumahnya, tangannya diiket begini," kata RH sambil menirukan tangan AJ yang diiket ke belakang.
RH yang sempat menyaksikan penangkapan itu menuturkan, sempat mendengar percakapan AJ dengan polisi. Saat itu, AJ tengah tertidur di dalam kontrakannya.
"Pas lagi ditangkep Pak AJ itu sempet nannya 'Ngapain tangkep saya, salah saya apa?'. Terus polisinya ngeliatin foto di handphone. 'Lihat foto ini, enggak bisa ngelak lagi," tutur RH menirukan percakapan saat penangkapan AJ.
Saat dibawa dari dalam kontrakan, kata RH, AJ terlihat memakai kaos putih dan celan silat berwarna merah.
"Pake celana silat warna merah, kaosnya warna putih ada gambar Habib Rizieq," paparnya.
Hingga saat ini, para tetangganya itu belum mengetahui pasti sebab musabab AJ ditangkap oleh pihak kepolisian.
Penangkapan AJ itu diketahui, berbarengan dengan sejumlah terduga teroris lainnya di Condet dan Bekasi, Senin (29/3/2021).
Kontributor : Wivy Hikmatullah