Aurel Hermansyah Hamil, Ibunda Atta Halilintar: Beneran Bukan Prank Nih?

Keluarga Atta Halilintar pun histeris.

Rizki Nurmansyah
Sabtu, 08 Mei 2021 | 19:51 WIB
Aurel Hermansyah Hamil, Ibunda Atta Halilintar: Beneran Bukan Prank Nih?
Tangkapan layar video call Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar dengan keluarga Atta. [YouTube@attahalilintar]

SuaraJakarta.id - Kabar bahagia datang dari pasangan Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar. Diketahui Aurel Hermansyah hamil.

Kabar ini pun diinformasikan pasangan yang menikah pada 3 April 2021 lalu itu kepada keluarga Atta Halilintar.

Mendengar kabar kehamilan Aurel Hermansyah yang disampaikan lewat video call, keluarga Atta Halilintar pun histeris dan bahagia.

"Haa serius, Ya Allah, Subhanallah, Allahu Akbar, Ya Allah si Atta. Ya Allah jadi nenek," ujar Lenggogeni Faruk, ibunda Atta Halilintar.

Baca Juga:Krisdayanti Beri Ucapan Manis Atas Kehamilan Aurel, Ini Respon Raul Lemos

"Beneran bukan prank nih?" lanjutnya dikutip SuaraJakarta.id dari akun YouTube Atta Halilintar, Sabtu (8/5/2021).

Sebelumnya, Aurel Hermansyah umumkan kabar bahagia tersebut lewat Instagram. Dia dan sang suami berposes sambil pamer hasil tes pack.

"Alhamdulillah terima kasih ya Allah. Setelah cek masa subur pakai Andalan Ovulation Test, terus kemarin cek pakai Andalan Pregnancy Test dan ternyata positif," tulisnya di caption foto, Jumat (7/5/2021).

Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar begitu bersyukur atas kehamilan ini. Sebab mereka baru menikah sekitar sebulan lalu.

"MasyaAllah.. terima kasih ya Allah 1 bulan menikah dikasih anugrah terindah sama Allah, doain yaaaa onty online semoga diberi kesehatan," ujarnya.

Baca Juga:Ada Aurel Hermansyah, 5 Seleb Umumkan Kehamilan di Ramadhan 2021

Aurel Hermansyah hamil [Instagram]
Aurel Hermansyah hamil [Instagram]

Beberapa warganet langsung merespon unggahan foto tersebut. Bahkan belum satu jam kolom komentar sudah mencapai ribuan.

Ucapan selamat pun datang dari sang ibu sambung, Ashanty.

"Selamat kaka," tulis Ashanty.

Ada juga Nagita Slavina yang juga turut memberikan ucapan selamat kepada Aurel Hermansyah lewat emoji love.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini