SuaraJakarta.id - Ikatan Asosiasi Pedagang Pasar Indonesia (IKAPPI) meminta agar Pemprov DKI Jakarta mendirikan sentra vaksinasi Covid-19 di pasar-pasar. Tujuannya agar mendekatkan dan memudahkan vaksinasi bagi para pedagang dan pengunjung.
Kabid Infokom DPP IKAPPI Muhammad Ainun Najin mengatakan, permintaan ini menjadi penting mengingat vaksin sudah menjadi syarat bagi pengunjung dan karyawan untuk bisa masuk ke pasar.
"Kami mendorong vaksinasi di lakukan langsung di dalam pasar," ujar Ainun dalam keterangan tertulis, Rabu (11/8/2021).
Ainun mengakui memang kegiatan vaksinasi di pasar sudah beberapa kali dilakukan. Namun, jumlahnya masih belum banyak untuk bisa mengakomodir seluruh pedagang pasar Jakarta.
Baca Juga:Sertifikat Vaksin COVID-19 Belum Jadi Syarat Aktivitas bagi Warga Depok
"Akses vaksinasi yang sangat minim dan kurang menyeluruh di pasar tradisional yang ada di DKI Jakarta," tuturnya.
Para pedagang, kata Ainun, lebih condong memilih untuk berdagang dari pada melakukan vaksinasi. Namun bukan karena tak mau, melainkan tak mungkin menutup tokonya satu hari karena harus pergi ke sentra vaksinasi yang jauh.
"Dikhawatirkan mereka tidak mampu berjualan karena 1 hari yang harusnya ada perputaran uang. Tidak mampu untuk membayar PLN listrik atau retribusi di pasar, tidak mampu membeli kebutuhan jualan berikutnya," pungkasnya.