SuaraJakarta.id - Resep kuah bakso paling enak. Cara membuat bakso harus Anda ketahui dan bisa menghasilkan keuntungan. Kuah bakso memang paling pas disajikan dengan tetelan tulang daging sapi.
Rasanya yang gurih, panas, berpadu dengan lembut dan empuknya daging bakso tentu menggugah selera. Resep kuah bakso sapi juga sebenarnya terbilang mudah.
Selain cocok untuk disajikan di rumah, cara berikut juga bisa kamu gunakan untuk membuat kuah kaldu daging sapi untuk berjualan.
Dilansir dari kanal YouTube Nada Wirawan, berikut resep kuah bakso anti gagal segar dan lezat ala rumahan.
Baca Juga:Resep Kuah Bakso Sapi Anti Gagal, Cocok untuk Dijadikan Ide Jualan
Bahan:
- Daging sapi yang siap dibentuk bakso
- Tetelan atau tulang daging sapi yang telah dibersihkan, pastikan masih banyak daging yang menempel
- 9 siung bawang putih
- 3 liter air
- 3 gelas air kaldu
- 2 batang daun bawang
- 1/2 sendok teh lada
- 1 sendok teh garam
Cara membuat:
- Buat kaldu kuah baksp dengan merebus tulang-tulang daging sapi ke dalam air yang sudah mendidih. Rebus selama 45 menit sampai satu jam.
- Potong batang daun bawang secara memanjang lalu iris besar-besar bersama daun bawangnya.
- Sementara itu, buat bakso dengan ukuran sesuai selera dengan menggunakan tangan secara manual dan bantuan sendok. Lakukan sampai seluruh adonan bakso habis.
- Rebus bakso ke dalam air yang sudah mendidih, diamkan sampai bakso mengapung sebagai tanda bakso telah matang dan siap ditiriskan.
- Bisa juga masukkan sebagian adonan bakso ke dalam tahu atau kulit pangsit untuk menambah variasi.
- Sementara itu, tumis bawang putih yang sudah dicincang halus dengan daun irisan daun bawang tadi, dan beri lada. Aduk sampai tercium bau harum.
- Siapkan tiga liter air untuk kuah, didihkan.
- Masukkan bumbu yang sudah ditumis ke dalam air rebusan kuah, bersama garam dan satu batang seledri utuh, tunggu sampai mendidih.
- Tambahkan air kaldu dari rebusan tulang sapi sebanyak tiga gelas, jangan terlalu banyak supaya kuah tidak terlalu berminyak.
- Setelah kuah mendidih untuk kedua kalinya, masukkan bakso yang telah dibuat.
- Lakukan testing rasa pada kuah yang telah diberi bakso.
- Bakso kuah siap disajikan bersama mie, pangsit, dan tahu sesuai selera.
(Hillary Sekar Pawestri)