SuaraJakarta.id - Kanit Laka Lantas Wilayah Jakarta Barat, AKP Hartono mengungkapkan kronologi kecelakaan sebuah mobil BMW yang terperosok di Kembangan, Jakarta Barat.
Kecelakaan lalu lintas itu terjadi di Outer Ringroad Kembangan, pada Jumat (12/11/2021). Diduga sopir hilang kendali hingga terperosok ke parit.
"Benar terjadi laka lantas tunggal kendaraan BMW," kata Hartono saat dikonfirmasi wartawan, Jumat (12/11/2021).
Hartono mengatakan, mobil tersebut datang dari Jalan Kembang Kerep menuju Jalan Outer Ringroad Kembangan.
Baca Juga:Mobil BMW Nyemplung ke Parit di Kembangan Jakbar, Begini Pengakuan Sang Sopir
Berdasarkan keterangan sang sopir berinisial FAR (25), dia mengaku berupaya menghindari kendaraan lain.
"Setiba di TKP menghindari kendaraan tidak diketahui identitasnya yang putar balik secara tiba-tiba," kata Hartono.
"Sehingga pengemudi BMW tidak dapat menguasai kemudinya dan menabrak pagar lanjut terperosok ke bawah," sambungnya.
Tak ada korban dalam kecelakaan laka lantas ini. Hanya saja mobil BMW putih dengan nomor polisi B 1863 WLS mengalami sejumlah kerusakan.
Petugas pun mengerahkan alat berat untuk mengevakuasi BMW yang terperosok ke parit di Kembangan Jakarta Barat itu.
Baca Juga:Raditya Dika Bagikan Momen Anaknya Naik Mobil Mainan, Sebut Gayanya Bapak-Bapak Banget