Kasus Omicron di Jakarta Naik Lagi Jadi 720 Orang, 24 Persen karena Transmisi Lokal

Jumlah warga yang terpapar varian baru Virus Corona B.1.1.529 atau Omicron di Jakarta terus bertambah. Hingga Minggu (16/1/2022) sudah ditemukan 720 orang terjangkit Omicron.

Chandra Iswinarno | Fakhri Fuadi Muflih
Minggu, 16 Januari 2022 | 16:33 WIB
Kasus Omicron di Jakarta Naik Lagi Jadi 720 Orang, 24 Persen karena Transmisi Lokal
Lokasi ibu dan anak yang terkonfirmasi positif Omicron di kawasan Cipinang Cempedak, Jakarta Timur. (Suara.com/Yaumal)

SuaraJakarta.id - Jumlah warga yang terpapar varian baru Virus Corona B.1.1.529 atau Omicron di Jakarta terus bertambah. Hingga Minggu (16/1/2022) sudah ditemukan 720 orang terjangkit Omicron.

Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengungkapkan, varian virus ini dikenal memiliki kemampuan penularan yang lebih cepat dibandingkan jenis lain. Namun, tingkat fatalitas Omicron lebih rendah ketimbang varian lainnya. Artinya, jika terpapar, kemungkinan hanya terkena gejala ringan.

"Jadi total kasus Omicron itu 720 orang," ujar Riza di Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Minggu (16/1/2022).

Menurut Riza, kebanyakan dari kasus Omicron adalah pemilik riwayat perjalanan ke luar negeri. Jumlahnya mencapai 567 kasus dari totalnya.

Baca Juga:Pegawai Bank di Malang Positif Omicron, Bupati Sanusi: Sebelumnya Bekerja di Trenggalek

Sedangkan, hanya 24,8 persen kasus yang merupakan transmisi lokal. Namun, hal ini justru menjadi perhatian karena jumlahnya yang terus bertambah.

"Kasus impor (Omicron) 567 atau 75,2 persen, transmisi lokal 153 atau 24,8 persen," jelasnya.

"Jadi, selain ada kasus dari LN, wisatawan, WNA-WNI yang datang dari LN dan terpapar Omicron, juga ternyata tidak sedikit ada penularan transmisi lokal," tuturnya.

Lantaran itu, ia meminta masyarakat berhati-hati terhadap penularan Omicron. Penerapan protokol kesehatan pencegahan penularan Covid-19 harus ditetapkan secara disiplin di manapun.

"Sekali pun Omicron tidak berbahaya seperti varian lain, saya minta masyarakat Waspada jangan kendor, ya. Apa lagi euforia, Pastikan kita semua warga Jakarta hati-hati," katanya.

Baca Juga:Dampak Omicron, Lalu Muhammad Zohri dkk Batal ke Kazakhstan

Berita Terkait

Sub varian Omicron Corona ditemukan di Indonesia, maka masyarakat diminta lebih waspada karena dinilai paling cepat menular

poptren | 18:10 WIB

SARS-CoV-2 Omicron subvarian XBB 1.5 atau Omicron Kraken mulai menyebar di sejumlah negara. Kenali gejala Omicron Kraken dan perbedaannya dengan varian Omicron lainnya.

health | 06:40 WIB

Simak gejala Omicron BF.7 yang sempat menerjang China belakangan ini.

news | 21:45 WIB

Antrian mayat yang akan di bakar di krematorium pun terlihat dalam video

denpasar | 10:08 WIB

Subvarian Omicron kian bertambah, dengan gejala yang mirip-mirip seperti flu

poptren | 07:54 WIB

News

Terkini

Kapolsek Tambora Kompol Putra Pratama mengatakan, dari kedua pelajar tersebut, pihaknya menyita sebilah pedang dan sebilah celurit besar berkelir merah.

News | 17:12 WIB

Garmin menggandeng tiga juri yang piawai di bidang ilustrasi/grafiti, yaitu Shane Tortilla, Popomangun dan Gardu House.

Lifestyle | 12:04 WIB

Waktu operasi bus TransJakarta ke Bandara Soetta akan disesuaikan dengan jam kerja karyawan.

News | 19:53 WIB

DKI Jakarta masuk ke dalam lima besar kualitas udara terburuk di Indonesia.

News | 19:44 WIB

Sampai dengan saat ini, IBK Indonesia memiliki 32 cabang yang tersebar di Jawa 25 cabang, Sumatera 6 cabang dan Kalimantan 1 cabang dengan jumlah karyawan 662.

News | 16:39 WIB

"Saat ini Gunung Anak Krakatau berada pada level III siaga."

News | 16:16 WIB

V2 Indonesia dan disguise berhasil memberikan aksi video mapping yang memukau sekitar seratus ribu pengunjung yang memadati Kawasan Monas Week 2023.

News | 14:14 WIB

Dia langsung mendekati dan menenangkan jamaah itu.

News | 11:30 WIB

Ini untuk menjawab kebutuhan perlindungan sinar ultraviolet.

Lifestyle | 10:34 WIB

Kantor baru itu diharapkan dapat menjadi tempat penggemblengan bagi calon pemimpin.

News | 10:07 WIB

Korban penipuan jastip tiket Coldplay mencapai tiga orang.

News | 22:03 WIB

Mayat tersebut ditemukan di dalam kamar ketika sudah melewati waktu check out pukul 12.00 WIB.

News | 21:56 WIB

Sidang Mario Dandy cs akan digelar di Pengadilan Negeri Jakarta Selatan, Selasa (6/6/2023).

News | 21:50 WIB

FTNTWA 2023 berlangsung selama 4 hari, dari 1-4 Juni 2023 di Istora Senayan, Jakarta.

News | 18:59 WIB

Kehadiran Pos Indonesia sebagai salah satu mitra penyalur bansos diakui Mensos sangat membantu percepatan penyaluran.

News | 17:00 WIB
Tampilkan lebih banyak