Anies Baswedan Lantik 9 Pejabat Eselon II, Kursi Kepala BPBD DKI Akhirnya Terisi Setelah 2 Tahun Kosong

Salah satu pejabat yang dilantik yakni Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) DKI Jakarta, Isnawa Adji.

Rizki Nurmansyah | Fakhri Fuadi Muflih
Jum'at, 04 Februari 2022 | 20:33 WIB
Anies Baswedan Lantik 9 Pejabat Eselon II, Kursi Kepala BPBD DKI Akhirnya Terisi Setelah 2 Tahun Kosong
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan (kanan) melantik sembilan pejabat eselon II di Balai Kota Jakarta, Jumat (4/2/2022). [Dok. Humas Pemprov DKI Jakarta]

Terlebih Jakarta masih menghadapi tantangan pandemi Covid-19 dan beberapa para pejabat yang baru saja dilantik menangani bidang yang secara langsung berhubungan dengan penanganan pandemi.

"Karena itu saya berharap pada Bapak/Ibu semuanya, jalankan amanat ini dengan sebaik-baiknya, tegak lurus pada RPJMD dan KSD. Ini menjadi pegangan dalam menjalankan kegiatan supaya efektif dan lurus dengan apa yang menjadi rencana Pemprov DKI Jakarta," ujarnya.

Berikut nama pejabat eselon II yang dilantik pada hari ini:

  1. Isnawa Adji sebagai Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi DKI Jakarta
  2. Reza Pahlevi sebagai Kepala Badan Pengelolaan Aset Daerah Provinsi DKI Jakarta
  3. Ali Murthadho sebagai Sekretaris Kota Administrasi Jakarta Selatan
  4. Gunas Mahdianto sebagai Kepala Biro Pendidikan dan Mental Spiritual Setda
    Provinsi DKI Jakarta
  5. Marulina Dewi Mutiara sebagai Kepala Biro Kerja Sama Daerah Setda Provinsi DKI Jakarta
  6. Sugih Ilman sebagai Kepala Biro Umum dan Administrasi Sekretariat Daerah Setda Provinsi DKI Jakarta
  7. Weningtyas sebagai Wakil Direktur Pelayanan RSUD Tarakan
  8. Alifianti Lestari sebagai Wakil Direktur Keuangan dan Umum RSUD Tarakan
  9. Iwan Kurniawan sebagai Kepala Biro Kesejahteraan Sosial Setda Provinsi DKI Jakarta.

Baca Juga:Survei Elektabilitas Capres 2024, Prabowo di Atas Angin, Anies Sedikit Lebih Unggul dari Ganjar

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini