SuaraJakarta.id - Empat penghuni rumah di Jalan Pulomas Barat 12 Nomor 4 RT 003/ 10 Kayu Putih, Pulogadung, Jakarta Timur meninggal dunia pada Minggu (20/3/2022). Korban tewas diduga akibat tersetrum aliran listrik di shower kamar mandi.
Salah seorang satpam perumahan, Deris mengatakan, keempat korban yang meninggal merupakan Ayah, Ibu, anak, dan seorang babysitter.
Deris mengungkapkan, peristiwa satu keluarga dan babysitter tewas kesetrum itu ia ketahui dari tukang kebun yang bekerja di rumah korban yang melaporkan kejadian ini.
"Saat itu tukang kebunnya laporan, katanya majikannya, terus anak dan pengasuh tewas akibat kesetrum. Saya diminta untuk lihat ke lokasi," ujarnya di sekitar lokasi, Senin (21/3/2022).
Saat mengecek di lokasi, Deris mengaku melihat keempat jenazah tewas di tempat yang sedikit berjuhan.
Sang anak yang masih berusia 11 bulan tewas di atas ranjang. Kemudian, ayah, ibu dan babysitter tergeletak di lantai yang tidak jauh jaraknya dari kamar mandi.
"Pas saya lihat sudah pada geletak. Babysitter-nya geletak di dekat kamar mandi," ungkapnya.
Deris yang kerap berjaga tak jauh dari tempat kejadian perkara (TKP), mengaku tidak mendengar teriakan apa-apa saat kejadian. Diketahui, kejadian itu sekitar pukul 16.00 WIB.
"Saya gak dengar apa-apa, padahal sore saya ada di sini (pos yang tak jauh dari TKP). Saya tahu dari tukang kebunnya, sekitar habis Maghrib, jam 6 lewat. Katanya kejadian kira-kira jam 4 sore," ungkapnya.
Baca Juga:Ngaku Aparat dan Curi Gelang Emas Warga, Polisi Gadungan Diburu Polsek Pulogadung
Kontributor : Faqih Fathurrahman