SuaraJakarta.id - SMAN 78 Jakarta Barat tengah bersiap menghadapi Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 100 persen yang bakal digelar Kamis (7/4/2022).
Wakil Sarana Prasarana dan Humas SMA 78, Zainudin mengatakan, jam belajar mengajar pada PTM 100 persen selama Ramadhan dimulai sejak pukul 06.30-10.15 WIB.
Kemudian untuk jam pulang siswa bakal diatur secara bertahap.
"Jam sekolah normal 6.30 sampai 10.15 setelah itu mereka dipulangkan secara berjenjang. 15 menit pertama misalkan kelas X, setelahnya kelas XI dan selanjutnya," ujar Zainudin, Rabu (6/4/2022).
Baca Juga:Puluhan Rumah di RT 07 Duri Kepa Jakarta Barat Terendam Banjir
Kemudian, untuk mencegah kerumunan, saat PTM 100 persen, kantin sekolah bakal tetap ditutup. Kegiatan ekskul juga sementara ditiadakan.
"Kegiatan ekskul yang memicu kerumunan masih dilarang. Anak-anak kita anjurkan untuk membawa makan dan minuman dari rumah. Itu yang sudah kita lakukan dalam rangka persiapan PTM 100 persen," ungkapnya.
Pihaknya, lanjut Zainudin juga bakal menerapkan prokes ketat seperti menggunakan masker dan menjaga jarak sekitar 1,5 meter dalam PTM guna mencegah penularan Covid-19.
"Anak-anak kita wajibkan pakai masker dari rumah. Walaupun tetap kita sediakan masker cadangan," ujarnya.
Zainudin memastikan, 796 siswa akan hadir dalam PTM 100 persen besok.
Baca Juga:Miris! Ada Praktik Prostitusi Anak di Sebuah Penginapan di Cengkareng Jakarta
"Kalau kelas X kan 396 siswa, XI 400, dua angkatan itu sampai saat ini Insya Allah akan mengikuti PTM 100," kata dia.
Sebelumnya, 193 sekolah di wilayah Suku Dinas Pendidikan Jakarta Barat II sudah siap menggelar PTM 100 persen besok.
Ke-193 sekolah itu terdiri dari empat SMK, 26 SMP, 28 SMA dan 135 SD.
Kontributor : Faqih Fathurrahman