Geger Mayat Pria Dibungkus Karung Mengambang di Bekas Galian Pasir di Tangerang, Diduga Korban Pembunuhan

Kapolres Tangerang Selatan AKBP Sarly Sollu menyebut korban ditemukan dalam kondisi tanpa busana.

Rizki Nurmansyah | Muhammad Yasir
Selasa, 31 Mei 2022 | 16:24 WIB
Geger Mayat Pria Dibungkus Karung Mengambang di Bekas Galian Pasir di Tangerang, Diduga Korban Pembunuhan
Sesosok mayat pria terbungkus karung ditemukan mengambang di bekas galian pasir Desa Legok, Kabupaten Tangerang, Selasa (31/5/2022). [Dok. BPBD Kabupaten Tangerang]

SuaraJakarta.id - Warga Desa Legok, Kabupaten Tangerang, digegerkan dengan penemuan mayat pria terbungkus karung di bekas galian pasir. Polisi menduga mayat tersebut korban pembunuhan.

Kapolres Tangerang Selatan AKBP Sarly Sollu menyebut korban ditemukan dalam kondisi tanpa busana.

"Jenis kelamin laki-laki tanpa busana. Di dalam karung, mayat diikat dan ada pemberatnya. Kepalanya dibungkus kantong plastik hitam," kata Sarly kepada wartawan, Selasa (31/5/2022).

Sarly menyampaikan bahwa pihaknya telah mendatangi lokasi kejadian. Korban pun telah dievakuasi sekitar pukul 14.00 WIB.

Baca Juga:Jenazah Korban Kecelakaan Pesawat di Nepal Ditemukan, Total 22 Orang

Kekinian, kata Sarly, pihaknya akan mengautopsi mayat pria tersebut. Tindakan ini diambil sebagai upaya untuk mengungkap kasus tersebut.

"Akan dilakukan otopsi dan mencari identitas," katanya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini