Buka Pendaftaran Bacaleg DKI Mulai Hari Ini, Demokrat Klaim Birokrat Hingga Selebgram Ikut Daftar

"Demokrat Jakarta memberikan kesempatan kepada putra putri terbaik Jakarta untuk bergabung, berjuang bersama dalam mewujudkan perubahan dan perbaikan bersama," ujar Mujiyono.

Erick Tanjung | Fakhri Fuadi Muflih
Senin, 25 Juli 2022 | 21:18 WIB
Buka Pendaftaran Bacaleg DKI Mulai Hari Ini, Demokrat Klaim Birokrat Hingga Selebgram Ikut Daftar
DPD partai Demokrat DKI Jakarta membuka pendaftaran Bakal Calon Legislatif atau Bacaleg tahap I mulai 25 Juli hingga 8 Agustus 2022. [Suara.com/Fakhri]

SuaraJakarta.id - DPD partai Demokrat DKI Jakarta membuka pendaftaran Bakal Calon Legislatif atau Bacaleg tahap I mulai 25 Juli hingga 8 Agustus 2022 mendatang. Sejumlah pihak dari berbagai kalangan disebut sudah menyatakan minatnya untuk ikut serta.

Ketua DPD Demokrat DKI Jakarta, Mujiyono menjelaskan, pihaknya sengaja membuka pendaftaran Bacaleg agar lebih mengenal Caleg yang mendaftar. Masyarakat umum yang memenuhi persyaratan bisa mengikuti proses politik tersebut.

"Demokrat Jakarta memberikan kesempatan kepada putra putri terbaik di Jakarta untuk bergabung, berjuang bersama dalam mewujudkan perubahan dan perbaikan bersama," ujar Mujiyono di kantor DPD Demokrat DKI Jakarta, Senin (25/7/2022).

Meski terbuka bagi umum, penjaringan Bacaleg ini dilakukan lebih awal dengan seleksi ketat agar bisa mendapatkan kader-kader bangsa mumpuni dan mampu berlaga dalam pileg 2024. Tujuannya agar bisa memenangkan hati, pikiran dan suara masyarakat Jakarta.

Baca Juga:Demokrat Riau Buka Pendaftaran Bacaleg, Kubu Asri Auzar Imbau Masyarakat Berhati-hati

Pendaftaran Bacaleg Partai Demokrat DKI Jakarta dilakukan melalui website www.demokratjakarta.or.id, kemudian dilakukan verifikasi dan seleksi oleh tim yang telah dibentuk. Nantinya, tim ini akan menilai kualifikasi dan potensi masing-masing Bacaleg yang mendaftar.

"Pendaftaran telah dibuka sejak 23 Juli kemarin hingga 8 Agustus 2022 nanti. Bisa melalui online atau datang langsung ke Sekretariat DPD Partai Demokrat di Jalan Bungur Buntu No.34, RT.1/RW.5, Bangka, Kec. Mampang Prapatan, Jakarta Selatan. Atau bisa menghubungi 087880900700 atau 0811194018," katanya.

Ketua Tim Penjaringan Bacaleg Partai Demokrat DKI Jakarta, Desie Christyana Sari mengklaim, antusiasme masyarakat yang mendaftar menjadi Bacaleg melalui Partai Demokrat cukup tinggi. Padahal, kata dia, pendaftaran Bacaleg baru dibuka per 23 Juli 2022 kemarin.

"Kemarin yang daftar Bacaleg ada dari unsur birokrat, profesional, selebgram, milenial, komunitas daerah, hingga kaum minoritas. Tapi yang pasti, anggota legislatif partai Demokrat yang saat ini ada DPRD DKI Jakarta tetap setia dan turut mendaftar kembali menjadi Bacaleg," kata Desie.

Usai melewati seleksi, kata Desie, Ketua DPD Partai Demokrat DKI Jakarta akan langsung mengumumkan daftar Bacaleg Demokrat yang direncanakan pada 1 September 2022. Setiap Bacaleg akan mendapatkan pembekalan demi meraih kemenangan bersama pada Pemilu 2024 mendatang.

Baca Juga:Momen Anies Dikalungi Sorban Mercy Biru, Saat Datang Bareng AHY ke Pelantikan Pengurus Demokrat DKI

"Salah satu materi pembekalan yang nanti akan didapatkan adalah pembentukan gugus tugas pemenangan (GTP) tingkat RW, teknik penggalangan, pengamanan suara melalui aplikasi Dejak Mobile hingga diajarkan public speaking," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak