SuaraJakarta.id - Tim forensik mengungkap ada dua luka tembakan fatal di tubuh almarhum Brigadir J atau Nofriansyah Yosua Hutabarat.
Tim tersebut juga mengugkapkan, berdasar hasil autopsi ulang jenazah Brigadir J, diketahui ada lima tembakan masuk dan empat tembakan keluar.
Berita mengenai dua luka fatal di tubuh Brigadir J ini merupakan satu dari lima berita SuaraJakarta.id—grup Suara.com—yang paling banyak dibaca, Senin (22/8/2022).
Lainnya ada berita soal identitas pasien cacar monyet pertama di Indonesia, lalu kemacetan di Jakarta capai 48 persen.
Baca Juga:Wapres Ma'ruf: Banyak Bandar Judi di Berbagai Negara, tapi Ekornya di Indonesia
Kemudian, viral remaja SCBD joget di ruang publik, dan pengacara keluarga Brigadir J hormati dan terima hasil autopsi ulang.
Berikut daftar lima berita SuaraJakarta.id terpopuler selengkapnya:
1. Tim Forensik: Ada 2 Luka Fatal di Tubuh Brigadir J, di Dada dan Kepala
Tim kedokteran forensik mengungkap hasil autopsi ulang jenazah Brigadir J alias Nofriansyah Yosua Hutabarat yang tewas di rumah dinas mantan Kadiv Propam Polri, Irjen Ferdy Sambo. Ada dua luka tembakan fatal di tubuh almarhum.
"Ada dua luka yang fatal tentunya, yaitu daerah dada dan kepala," kata Ketua Tim Perhimpunan Dokter Forensik Indonesia (PDFI) Ade Firmansyah Sugiharto kepada wartawan di Mabes Polri, Jakarta, Senin (22/8/2022).
Baca Juga:Mulai Terkuak, Polisi Kantongi Jenis Senpi yang Dipakai OTK Tembaki Bank dan Toserba di Cengkareng
2. Wagub Riza Ungkap Pasien Cacar Monyet Pertama di Indonesia: Tinggal di Kosan, Laki-Laki, Baru dari Eropa Barat
Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengungkapkan pasien cacar monyet pertama di Indonesia ternyata bertempat tinggal di sebuah indekos di Ibu Kota.
"Atas kesepakatan bersama, jadi domisilinya belum bisa disampaikan. Pokoknya di Jakarta, tinggal di kos-kosan, usianya 27, laki-laki, baru pulang dari Eropa Barat," kata Riza di Balai Kota Jakarta, Senin (22/8/2022).
3. Remaja SCBD Kembali Viral, Kali Ini Joget di Muka Publik, Wagub DKI: Tetap Jaga Etika
Sejumlah remaja yang kerap berkumpul di kawasan Stasiun Dukuh Atas, Jakarta Pusat kembali menyedot perhatian. Kali ini, muda-mudi yang akrab dengan sebutan skena SCBD (Sudirman, Citayam, Bojong Gede, Depok) itu berjoget di muka publik.
Video itu pun turut diunggah melalui akun Instagram @jurnalisjunior. Dalam narasi unggahannya, akun tersebut menulis, 'Anak-anak nongkrong di SCBD kembali viral setelah melakukan goyang tidak pantas di muka umum.'
4. Pantesan Macet, Angka Kemacetan di Jakarta Capai 48 Persen
Lalu lintas di Jakarta akhir-akhir ini terpantau padat. Kemacetan terutama terjadi pada jam berangkat dan pulang kerja.
Terkait ini, Direktur Lalu Lintas (Dirlantas) Polda Metro Jaya, Kombes Latif Usman, mengungkap persentase kemacetan di Jakarta saat ini mencapai 48 persen.
5. Pengacara Keluarga Brigadir J Terima dan Hormati Hasil Autopsi Ulang Yosua
Pengacara keluarga Brigadir J alias Nofriansyah Yosua Hutabarat menyatakan menerima dan menghormati hasil pengungkapan autopsi ulang Brigadir Yosua.
"Kami dari kuasa hukum menerima dan menghormati hasil dari autopsi tersebut," kata pengacara keluarga Brigadir J, Ramos Hutabarat di Jambi, Senin (22/8/2022).