Perampok Toko Emas di ITC BSD Tangsel Kabur Usai Todong Satpam

Toko emas Sinar Mas di ITC BSD Serpong, Kota Tangerang Selatan, disatroni perampok.

Rizki Nurmansyah
Jum'at, 16 September 2022 | 17:57 WIB
Perampok Toko Emas di ITC BSD Tangsel Kabur Usai Todong Satpam
Garis polisi terpasang di toko emas Sinar Mas di ITC BSD Serpong, Tangsel, yang disatroni perampok, Jumat (16/9/2022).

SuaraJakarta.id - Perampok bersenjata api yang menyatroni toko emas Sinar Mas di ITC BSD Serpong, Kota Tangerang Selatan (Tangsel), berhasil kabur menggondol sejumlah perhiasan.

Kapolres Tangerang Selatan, AKBP Sarly Sollu mengatakan, pelaku juga sempat menodongkan senpi ke satpam mall.

"Sempat dikejar oleh satpam, namun karena menodongkan senjata satpam ini ragu, pelaku kabur dan hilang jejak," kata Sarly di lokasi, Jumat (16/9/2022).

Sarly menyebut, dari rekaman CCTV yang dia dapat, diduga pelaku beraksi seorang diri.

Baca Juga:Perampok Bersenpi Toko Emas di ITC BSD Serpong Berpakaian Serba Hitam, Selongsong Peluru Jadi Barang Bukti

"Dari CCTV pelaku satu orang," sebutnya.

Sarly menerangkan, saat ini pihaknya sudah mengamankan sejumlah barang bukti mulai dari selongsong peluru, hingga pecahan kaca.

"Satu selongsong proyektil dan rekaaman CCTV kita amankan," terangnya.

Sebelumnya diberitakan, toko emas Sinar Mas di ITC BSD Serpong, Kota Tangerang Selatan, disatroni perampok.

Diduga, perampok tersebut membawa senjata api. Selain menodongkan ke pegawai toko, pelaku juga sempat menembakan satu peluru ke arah etalase emas di toko tersebut.

Baca Juga:Dor, Perampok Lepaskan Tembakan Saat Sasar Toko Emas di Tangsel

Kontributor : Wivy Hikmatullah

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini