SuaraJakarta.id - Aksi tawuran antara dua kelompok warga kembali terjadi di area Underpass Manggarai, Tebet, Jakarta Selatan pada Minggu (18/9/2022).
Dalam video yang diunggah akun Instagram @merekamjakarta, aksi tawuran itu terjadi pukul 12.20 WIB, tepatnya di terowongan rel kereta Manggarai. Aksi tawuran itu tampak diwarnai dengan saling serang dengan petasan.
Selain itu, dua kelompok warga yang terlibat tawuran juga melempar batu hingga botol kaca. Tampak pula sejumlah warga membawa senjata tajam jenis celurit untuk menyerang warga lainnya.
Suasana mencekam terjadi di sekitar Underpass Manggarai. Tidak tampak ada satupun petugas kepolisian saat tawuran terjadi.
Baca Juga:Video Viral Pemuda Tawuran di Jakarta Timur Bawa Anak Buaya sebagai Senjata
Akibat kejadian itu, arus lalu lintas di lokasi kejadian pun terputus lantaran Underpass Manggarai dijadikan arena tawuran.
Dikonfirmasi terkait kejadian itu, Kasi Humas Polres Metro Jakarta Selatan AKP Nurma Dewi mengatakan pihaknya bakal melakukan pengecekan lebih lanjut terkait adanya laporan aksi tawuran di Underpass Manggarai.
"Nanti dicek dulu ya," singkat Nurma.
Sementara itu, Kapolsek Tebet Kompol Chintya Intania Kusnita belum menjawab pertanyaan dari Suara.com terkait kejadian terebut.
Baca Juga:Puluhan Pelajar Tertangkap Bawa Celurit Hingga Samurai, Terima Tantangan Tawuran Lewat Medsos