Peresmian Pos Bloc Tahap II Tandai Kolaborasi Microsoft Indonesia dan Pos Indonesia

Pos Bloc Jakarta kini memiliki area bangunan seluas 6.200 M2.

Fabiola Febrinastri | Iman Firmansyah
Kamis, 10 November 2022 | 16:58 WIB
Peresmian Pos Bloc Tahap II Tandai Kolaborasi Microsoft Indonesia dan Pos Indonesia
Kolaborasi Microsoft Indonesia dan Pos Indonesia mewadahi kolaborasi karya digitalisasi lintas industri di Indonesia. (Dok: Pos Indonesia)

Kegiatan SATU Festival diawali dengan acara peresmian pembukaan Pos Bloc Jakarta Tahap (phase) II. Seperti telah diketahui bahwa Pos Bloc Jakarta merupakan salah satu Creative Hub yang merupakan kolaborasi antara Pos Properti Indonesia, sebagai anak perusahaan Pos Indonesia, yang bertugas mengelola semua aset-aset milik Pos Indonesia, dengan PT Ruang Kreatif Pos sebagai pengelola Pos Bloc.

Kegiatan SATU Festival diawali dengan acara peresmian pembukaan Pos Bloc Jakarta Tahap (phase) II.
Kegiatan SATU Festival diawali dengan acara peresmian pembukaan Pos Bloc Jakarta Tahap (phase) II.

Dengan resminya launching tahap II ini, maka Pos Bloc Jakarta kini memiliki area bangunan seluas ±6.200 M2, yang dapat menampung 48 tenant UMKM dengan kapasitas 3000 hingga 4000 pengunjung per harinya.

Bertempat di Pos Bloc Jakarta Tahap II inilah, acara inisiatif SATU Karya diluncurkan, yang merupakan bagian dari gelaran ‘SATU Festival’, sebuah kolaborasi antara Microsoft Indonesia, Kementerian BUMN, dan Pos Indonesia. ‘SATU Festival’ menjadi gelaran acara yang membagikan berbagai praktik digitalisasi terbaik dalam negeri.

Menurut Faizal R. Djomeadi, Pos Bloc dapat menjadi ruang publik yang memungkinkan terciptanya semakin banyak kolaborasi lintas industri dan lintas generasi.

Baca Juga:Pernah Renggang, Putra Siregar Siap Jalin Kerja Sama Lagi dengan Rizky Billar dan Lesti Kejora

“Dengan Spirit of Pos Bloc yaitu perubahan dan kebanggaan, kami optimis transformasi Pos Indonesia, yang salah satu simbolnya adalah pengembangan creative hub Pos Bloc di berbagai kota, terakhir kami baru saja meresmikan Pos Bloc Medan 29 Oktober 2022 lalu, akan membawa Pos Indonesia menuju masa depan yang lebih baik. Yaitu Pos Indonesia yang semakin dekat dengan para muda milenial,” pungkas Faizal.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini