SuaraJakarta.id - Sejumlah rumah toko atau ruko di Jalan Raya Bogor RT 9, RW 5, yang lebih dikenal dengan Taman Hek, Kramat Jati, Jakarta Timur hangus terbakar pada Minggu (25/12/2022).
Kasie Ops Suku Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan, Jakarta Timur, Gatot Sulaiman mengatakan, pihaknya menerima kabar soal peristiwa itu sekira pukul 10.32 WIB.
“Kami memulai operasi sekira pulul 10.44 WIB,” kata Gatot, dalam keterangannya, Minggu.
Sebanyak 12 unit mobil pemadam dengan 60 personel diterjunkan untuk menjinakan api. Setelah berjibaku, api dapat dilokalisir petugas sekira pukul 10.58 WIB, yang dilanjutkan dengan proses pendinginan.
Baca Juga:Dua Orang Tewas dan 400 Rumah Hancur Akibat Kebakaran Hutan di Chili
Meski demikian, buntut kejadian ini 3 unit Ruko, 1 unit mobil dan sebuah sepeda motor hangus terbakar.
Gatot menjelaskan, bangunan tersebut terbakar lantaran percikan api terkena bensin di tempat tersebut. Diketahui, ruko yang terbakar merupakan bengkel motir.
“Pembeli sedang membeli bensin dan tetangga pelapor sudah melihat bengkel terbakar,” kata Gatot.
Dalam peristiwa ini, sedikitnya ada 4 orang yang mengalami luka bakar. Saat ini keempat korban tersebut telah mendapat perawatan di rumah sakit Polri, dan Rumah Sakit Harapan Bunda, yang letaknya tidak jauh dari lokasi.
“Situasi dinyatakan hijau pada pukul 11.37 WIB,” imbuhnya.
Baca Juga:Dua Rumah di Bukit Tinggi Terbakar, Begini Kejadiannya