SuaraJakarta.id - Memilih celana memerlukan pertimbangan yang cermat agar penampilanmu tetap stylish dan nyaman.
Namun biasanya, hal sesimpel ini bisa bikin para cowok bingung. Pasalnya, cowok seringkali tidak mau ambil pusing perihal mix and match bawahan dengan atasan.
Bagi para cowok, pemilihan celana dapat dilakukan dengan sederhana, yang penting nyaman dipakai dan sesuai karakteristik diri sendiri.
Bicara soal kenyamanan, tentunya pemilihan jenis celana menjadi hal yang penting, terlebih jika kamu termasuk cowok yang memiliki mobilitas tinggi.
Baca Juga:Maudy Ayunda Pakai Celana Denim Sampai ke Dada, Malah Dibilang Mirip Jennie Blackpink Sampai Jojon
“Untuk sehari-hari, khususnya pria yang sering beraktivitas di luar kantor, sebaiknya memilih menggunakan celana jenis jeans, chino ataupun cargo. Beberapa pilihan jenis celana ini lebih mudah dirawat dan tidak mudah terlihat kusut,” ujar Direktur LGS Generation, Joanes dalam keterangan tertulisnya (25/10/2023).
Sebaliknya, kamu disarankan untuk tidak menggunakan celana bahan ataupun katun. Pasalnya, kedua jenis celana ini mudah terlihat kotor karena bahannya mudah menyerap keringat.
Celana katun terlebih yang berwarnah cerah, tidak cocok digunakan untuk mereka yang mobilitas kesehariannya cukup tinggi.
Beruntung, berikut ini tersedia beberapa jenis celana yang ideal dan nyaman untuk penggunaan sehari-hari:
1. Celana Jeans
Baca Juga:OOTD Rachel Vennya Pamer Nonton Konser Bikin Salah Fokus, Warganet: Pakai Celana Dalam Model Apa Itu
Hampir semua cowok punya celana jenis ini karena kepraktisan dalam perawatan dan dapat digunakan untuk acara formal maupun informal. Selain itu, celana jeans juga banyak dipilih karena mudah untuk dipadupadankan dengan beragam pakaian, mulai dari polo skirt, kaus oblong, kemeja, hingga jas.
2. Celana Chino
Tipe celana ini sekarang menjadi salah satu tren yang banyak dipilih, khususnya oleh kaum urban. Potongan lurus dan menyempit di mata kaki dapat membantu mengekpos penggunaan sepatu dan sandal yang kamu pakai. Dengan aksen celana yang menggantung, kamu dapat terlihat lebih casual, terlebih jika dikombinasikan dengan kemeja bermotif corak ataupun warna-warna pastel polos.
3. Celana Joger
Celana jenis ini dapat membuat kamu tampil stylish, modern, dan macho. Celana joger sebenarnya memiliki shapping hampir sama dengan celana Chino, namun memiliki aksen yang berbeda dari ikatan pinggang yang umumnya menggunakan tali ataupun bahan karet. Dengan begitu, dari sisi ukuran, celana joger lebih fleksibel.
4. Celana Pendek
Saat ini, celana pendek juga sering digunakan oleh para pekerja, khususnya mereka yang bekerja di industri kreatif. Celana pendek semi formal pun kini memiliki banyak jenis dan pilihan. Untuk penggunaan harian bekerja di kantor, celana pendek sewarna bisa dipadukan dengan kemeja bermotif serta sepatu sket ataupun pantofel.
Berbagai pilihan jenis celana di atas, tentunya dapat menjadi referensi untuk kamu yang ingin stylish tanpa mengabaikan aspek kenyamanan. Nah, beragam pilihan celana cowok tersebut bisa kamu dapatkan di outlet LGS Generation. Miliki sekarang dan mulailah mix and match dengan atasan yang sesuai tren dan sedang happening saat ini.
LGS Generation memiliki banyak pilihan desain yang sejalan dengan tren kekinian. Selain itu, LGS Generation sudah tersebar di banyak Department Store sehingga sangat mudah ditemui.
“LGS Generation telah mengisi sektor fashion di Indonesia sejak 1979, sehingga kami paham benar dengan karakter pasar Indonesia yang umumnya mengedepankan kenyamanan dari segi bahan maupun desain. Di bulan ini, kami memberikan penawaran harga khusus mulai dari Rp170 ribuan untuk celana Jeans dan Chino. Dan selain bisa dibeli di outlet dan Department Store, LGS Generation juga bisa dibeli melalui official marketplace LGS Generation,” pungkas Joanes.
Buat kamu yang sudah paham karakter berpakaian masing-masing dan ingin tampil lebih stylish, LGS Generation bisa menjadi salah satu rujukannya. Untuk mendapatkan penawaran harga Rp170 ribuan, kamu bisa manfaatkan promo live-nya di online store LGS mulai tanggal 25 hingga 31 Oktober 2023.