SuaraJakarta.id - Puluhan remaja kocar-kacir saat hendak diamankan polisi. Mereka diduga akan ikut melakukan aksi demo tolak UU Cipta Kerja (Ciptaker) bersama rombongan PA 212 dan FPI di Jakarta, Selasa (13/10/2020).
Mereka diamankan oleh tim Polsek Ciputat Timur saat melintas di Jalan Ir H Juanda, Kelurahan Cirendeu, berbatasan dengan Jakarta Selatan.
Pantauan Suara.com di lokasi, para remaja kocar-kacir dan berhamburan dari atas mobil truk bak terbuka saat distop oleh polisi.
Para polisi, sempat adu sprint dengan para remaja tersebut yang kabur lantaran panik.
Kanit Reskrim Polsek Ciputat Timur, Iptu Hitler Napitupulu mengatakan, mereka yang diamankan mengaku santri dan berasal dari luar Tangsel.
"Kebanyakan mereka yang diamankan merupakan santri dari daerah penyangga Tangsel. Ada yang dari Sawangan dan Parung," ujarnya.
Para remaja yang kocar-kacir tersebut kemudian berhasil diamankan oleh polisi setelah adu sprint sekira 200 meter.
Setelah berhasil diamankan, mereka kemudian langsung diangkut ke kantor Polsek Ciputat Timur.
Dari informasi yang dihimpun, saat ini diperkirakan ada 35 remaja yang diamankan oleh polisi. Mereka, akan menjalani pemeriksaan lebih lanjut dan rencanannya bakal di melakukan rapid test Corona.
Baca Juga: Stasiun MRT di Sudirman Ditutup karena Demo PA 212 Tolak UU Cipta Kerja
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Ulasan Novel Pengantin Remaja: Membuka Tabir Realita Pernikahan Dini
-
5 Moisturizer Terbaik Harga Pelajar untuk Mencerahkan Wajah, Mulai Rp20 Ribuan
-
Educatopia Expo 2026 Hadir di Mojokerto, Jadi Ruang Eksplorasi Pendidikan dan Minat Generasi Muda
-
Rem Blong di Tanjakan Flyover Ciputat, Truk Tronton Tabrak Truk hingga Melintang
-
Densus 88 Antiteror Polri Sebut Remaja Jakarta Paling Banyak Terpapar Paham Radikal
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
- Link Gratis Baca Buku Broken Strings, Memoar Pilu Aurelie Moeremans yang Viral
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
Pilihan
-
Klaim "Anti Banjir" PIK2 Jebol, Saham PANI Milik Aguan Langsung Anjlok Hampir 6 Persen
-
Profil Beckham Putra, King Etam Perobek Gawang Persija di Stadion GBLA
-
4 HP Snapdragon RAM 8 GB Paling Murah untuk Gaming, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terancam Tembus Rp17.000
-
QRIS Jadi 'Alat Bantu' Judi Online: Mengapa Sistem Pembayaran BI Ini Rentan Disalahgunakan?
Terkini
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
7 Fakta Mengejutkan OTT Pegawai Pajak Jakut, Pajak Rp59 Miliar Diduga Diatur
-
8 Mobil Bekas di Bawah Rp150 Juta untuk Modifikasi, Biaya Murah dan Mudah Diubah
-
Cek Fakta: Klaim Purbaya Penyitaan Uang Korupsi Konglomerat, Ini Faktanya
-
Viral Air Sinkhole di Limapuluh Kota Dipercaya Jadi Obat, ESDM Bongkar Fakta Sebenarnya