SuaraJakarta.id - Kondisi arus lalu lintas di Jalan Raya Puncak Bogor menjelang malam mengalami kepadatan, baik dari arah Jakarta menuju Puncak maupun sebaliknya pada Rabu (28/10/2020).
Pantauan di lokasi sekira pukul 17.40 WIB dari arah Cianjur (Puncak Pass) menuju Bogor terlihat padat.
Kepadatan itu terjadi mulai dari Jalan Raya Puncak Bogor tepatnya di tanjakan Lengsar, Desa Tugu Utara, sampai Taman Wisata Matahari (TWM).
Sedangkan, pada pukul 18.25 WIB, kondisi lalu lintas dari arah Jakarta menuju Puncak terlihat padat merayap mulai dari Cilember dekat Bakmi Golek Cisarua sampai kawasan Cipayung, Kecamatan Megamendung.
Hal tersebut membuat kendaraan dari arah atas menuju bawah dan sebaliknya hanya bisa melaju dengan kecepatan rendah.
Tampak terlihat juga anggota dari Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Bogor, maupun kepolisian masih mengatur lalu lintas yang mengalami kepadatan tersebut.
Kondisi kepadatan itu juga terjadi setelah Satlantas Polres Bogor kembali menerapkan sistem dua arah atau normal pada pukul 15.00 WIB.
Sebelumnya juga, Satlantas Polres Bogor lakukan one way dari arah Puncak Bogor menuju Jakarta tepat pukul 13.00 WIB.
Ternyata, penguraian kendaraan itu hanya dilakukan dua jam saja sampai pukul 15.00 WIB
Baca Juga: Wisatawan Pucak Bogor Tak Mau Pakai Masker, Alasannya Mau Hirup Udara Segar
Pada pagi tadi juga polisi sudah memberlakukan one way dari arah Jakarta menuju Puncak Bogor pada Pukul 07.30 WIB-13.00 WIB.
Karena pada Pukul 07.30 WIB terjadi kepadatan arus lalu lintas menuju Puncak Bogor kurang lebih dua kilometer.
Kontributor : Andi Ahmad Sulaendi
Berita Terkait
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
Terkini
-
Cek Fakta: Klaim Purbaya Penyitaan Uang Korupsi Konglomerat, Ini Faktanya
-
Viral Air Sinkhole di Limapuluh Kota Dipercaya Jadi Obat, ESDM Bongkar Fakta Sebenarnya
-
9 Mobil Keluarga Bekas untuk Bawa Anak Balita, Sudah Ada Fitur ISOFIX dan Lebih Aman
-
Cak Fakta: Benarkah Menteri Bahlil Wajibkan Ojol Beli Motor Listrik di Tahun 2026?
-
7 Mobil Daihatsu Bekas untuk Pemula, Perawatannya Murah dan Tidak Ribet