SuaraJakarta.id - Seorang perempuan yang mengaku istri Presiden RI Pertama Soekarno meminta-minta uang ke setiap orang yang ditemuinya. Diduga ini penipuan.
Pengakuan seorang perempuan berbaju hijau mengaku istri Bung Karno bikin heboh media sosial. Perempuan itu muncul dan mengaku bernama Fatmawati.
Hal itu beredar di linimasa media sosial. Informasi itu dibagikan oleh akun Instagram @cetul22, Selasa (3/11/2020).
Ada peremuan yang dimintai uang. Warganet menduga mereka dihipnotis oleh perempuan yang mengaku istri Bung Karno itu.
Dalam unggahannya, terlihat tiga orang wanita tengah foto bersama. Salah satu dari mereka mengaku sebagai istri Soekarno. Lebih tepatnya wanita yang berdiri di tengah mengenakan pakaian tradisional bak sedang karnaval.
Menurut kabar yang beredar, dua wanita di samping dirinya itu mulanya berangkat berlibur ke Kediri.
Singkat cerita, keduanya bertemu wanita yang mengaku sebagai istri Soekarno ini.
"Ibu yang di sebelah kiri, tadinya lagi liburan ke Kediri. Singkat cerita, dia bertemu Ibu yang di tengah, yang dandan kaya orang mau karnavalan 17 Agustusan itu," tulisnya.
Wanita itu mengaku dirinya adalah Fatmawati. Untuk diketahui, Fatmawati merupakan istri Bung Karno yang dahulu menjahit bendera Merah Putih.
Baca Juga: Mendadak Viral, Wanita Ini Mengaku Fatmawati Istri Bung Karno
Lebih lanjut, publik menduga kedua wanita yang mendampinginya terkena hipnotis. Sebab, salah satu dari mereka dimintai uang pendaftaran sebagai syarat menjadi pengikutnya.
Menurutnya, kejadian ini hampir serupa dengan sejumlah kasus sebelumnya, seperti Kerajaan Agung Sejagat dan Sunda Empire.
"Ini nggak masuk akal. Saya khawatir kedepan akan ada banyak korban-korban lain yang dimintai uang untuk kehaluan ibu yang mengaku sebagai Fatmawati ini," pungkas @cetull22.
Unggahan yang mengabarkan adanya seorang wanita mengaku sebagai istri Soekarno ini telah disaksikan ribuan kali dan mendadak viral di media sosial.
Sejumlah warganet yang meninggalkan komentar mengaku tak habis pikir lantaran lagi-lagi muncul seseorang seperti ini.
"Tolong bilang ke Ibunya. Sudah minum obat belum? Seriusan deh," kata @rian******.
Berita Terkait
-
Ada Proyek Pipa PAM Jaya, Dishub DKI Terapkan Rekayasa Lalin di R.A. KartiniFatmawati Mulai Besok
-
Proyek Pengendali Banjir Fatmawati Dimulai, Jalan H. Nawi Bakal Menyempit Selama Setahun
-
Angin Segar atau Jalan Pintas? Dosen UGM Bongkar Ironi di Balik Lonjakan Lowongan Kerja Luar Negeri
-
Siapa Datu Nova Fatmawati? Bos Baru PSIS Semarang, Istri Bos Persela Lamongan
-
TKP Banjir Darah! Heboh Karyawan Toko Tewas di Toilet ITC Fatmawati, Apa Pemicunya?
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 5 Sepatu Saucony Paling Nyaman untuk Long Run, Kualitas Jempolan
Pilihan
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
-
IHSG Tembus Rekor Baru 9.110, Bos BEI Sanjung Menkeu Purbaya
Terkini
-
OTT KPK di Pati dan Madiun Terjadi Berdekatan, Pola Lama Kembali Terbuka
-
Sudewo dari Partai Apa? Ini 7 Fakta Bupati Pati yang Kena OTT KPK dan Pernah Tantang Warga
-
Dua OTT KPK dalam Sehari: 5 Fakta Penting Kasus Pati dan Madiun
-
Akselerasi Livin by Mandiri memudahkan transaksi sekaligus memperluas akses keuangan masyarakat.
-
5 Tren Fashion Pengganti Gorpcore Setelah Salomon, Dari Retro Skate hingga Gaya Anti Mainstream