SuaraJakarta.id - Polsek Cilandak mengamankan dua perempuan yang masih ABG asal Bekasi, Jawa Barat, yang diduga akan dieksploitasi di wilayah Depok.
"Mereka kabur dari Depok dan ditemukan seorang petugas keamanan di salah satu perumahan di Kelurahan Lebak Bulus, Jakarta Selatan," kata Kapolsek Cilandak, AKP Iskandarsyah, Rabu (4/11/2020) malam.
Kapolsek menjelaskan dua perempuan yang berinisial CN dan JN merupakan pelajar asal Kota Bekasi.
Mereka berkenalan dengan seorang pria bernama Rizki melalui aplikasi MiChat.
Baca Juga: Penangkapan Pembunuh Cewek BO Siti Soleha di Bekasi Dibantu Sang Istri
Selanjutnya pada Minggu (1/11) sekitar pukul 10.00 WIB, mereka menaiki angkutan daring yang dipesan Rizki menuju sebuah hotel di wilayah Jalan Margonda, Depok.
Rizki mengikuti mereka dari belakang menggunakan sepeda motor. Kemudian ia mengajak kedua ABG itu untuk masuk ke hotel.
Namun karena takut, mereka menolak dan diketahui satpam hotel. Rizki lalu memberikan uang Rp 50 ribu dan mengusir dua ABG itu.
Mereka lalu naik angkot dengan rute Depok - Cipayung - Cinere, karena tidak tahu alamat, kedua korban menyasar sampai wilayah Lebak Bulus.
Mereka lalu bersembunyi di sebuah rumah kosong di komplek perumahan di Lebak Bulus dan ditemukan petugas keamanan pada Rabu (4/11) petang.
Baca Juga: Pembunuh Cewek Open BO Siti Soleha Ditangkap!
Saat ditemukan, dua ABG itu keluar dari rumah persembunyian dalam keadaan menangis.
"Ketika ditanya, mereka telah sembunyi selama tiga hari," ujar Kapolsek.
Petugas keamanan perumahan lalu mengantar dua ABG itu ke Polsek Cilandak.
Kapolsek menyatakan pada Rabu malam salah satu orang tua dari mereka telah menjemput untuk pulang ke Bekasi. [Antara]
Berita Terkait
-
5 Rekomendasi Toko Dessert di Kota Bekasi, Pemilik Sweet Tooth Harus Tahu
-
3 Tim Mahal dari Liga 2: Skuat Bernilai Miliaran Rupiah!
-
40 Siswa Madrasah Ditetapkan Sebagai Duta Moderasi Beragama
-
Putri Pahlawan Kusumah Atmadja di Usia Senja: Hidup Sendiri, Tinggal di Kontrakan
-
Sendiri di Usia Senja: Kisah Putri Pahlawan Kusumah Atmadja yang Tinggal di Kontrakan
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
-
Munawwar Sebut Anggaran Rp 162 Miliar untuk Bimtek Pemborosan: Banyak Prioritas Terabaikan
-
Drama Praperadilan Tom Lembong: Kuasa Hukum Bongkar Dugaan Rekayasa Kesaksian Ahli
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
Terkini
-
Apakah Samsung S23 FE Memiliki Zoom 100x? Ini Dia Penjelasan Lengkap dengan Keunggulan Kamera yang Dimilikinya
-
HUT KORPRI, ASN Diharapkan Lebih Adaptif dengan Perkembangan Teknologi
-
Mas Dhito Dukung Penyandang Tuna Netra Wujudkan Mimpi ke Perguruan Tinggi
-
Eks Pendukung Deny-Mudawamah Putar Haluan ke Dhito-Dewi
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN lewat Diklat Legal Drafting