SuaraJakarta.id - Pentolan FPI Habib Rizieq Shihab pagi ini akan mengunjungi ponpes Agrokultural Markaz Syariat yang berlokasi di Jalan Cikopo Selatan, Kampung Lembah Nendeut, RT05/04, Desa Sukagalih, Kecamatan Megamendung, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, Jumat (13/11/2020). Di sana Rizieq akan meletakan batu pertama pembangunan masjid.
Menyambut kedatangan imam besar mereka, ribuan jemaah sudah terlihat di persimpangan Gadog, Ciawi, Bogor, Jawa Barat. Pantauan SuaraJakarta.id di lokasi pada pukul 7.30 WIB, akses lalu lintas menuju Puncak Bogor pun mulai padat merayap, dikarenakan massa penyambut pentolan FPI itu mulai berdatangan.
Terlihat di halaman Masjid Haraqatul Jannah Gadog Ciawi, massa juga sudah mulai memadati lokasi tersebut.
Berbagai spanduk dan baliho pun terpasang jelang penyambutan Habib Rizieq.
Baca Juga: Dinilai Hina Habib Rizieq, Ustaz Maaher Panggil Nikita Mirzani Lonte
Seperti spanduk yang terlihat berukuran kurang lebih 20X1 meter sebelah kanan terpasang di penunjuk arah menuju puncak bertuliskan "Selamat datang imam besar umat islam Indonesia Al Habib Muhammad Rizieq Shihab, ayo gelorakan revolusi Ahlaq" bunyi dalam spanduk tersebut.
Di sebelah kiri jalan menuju Puncak Bogor berukuran kurang lebih 10X1 meter terpasang spanduk bertuliskan "Ahlan wasahlan wa marhaban Habib Muhammad Rizieq Shihab," bunyi dalam spanduk tersebut.
Tidak hanya itu saja, dua bendera besar bergambar Habib Rizieq dan Habib Bahar bin Smith juga turut dikibarkan jamaah.
Bahkan, baliho berukuran 2x2 yang dipasang dengan di ikat di pagar rumah warga terlihat dari keluarga Baremer's Bogor.
"Teruslah menyampaikan kebenaran sampai titik darah penghabisan" bunyi dalam baliho tersebut.
Baca Juga: Diancam Bakal Dikepung, Nikita Mirzani: Gue Ajak Makan Bakso bareng
Ribuan jamaah yang berada di pinggir Jalan Raya menuju Puncak Bogor turut menggemakan sholawat nabi, yang diikuti jamaah lainnya.
Pengamanan
Sebanyak 600 anggota gabungan disiagakan untuk pengamanan arus lalu lintas, dimana Habib Rizieq itu akan berkunjung ke ponpes Agrokultural Markaz Syariat.
Anggota yang disiagakan itu yakni dari, Polri, TNI, Satpol PP Kabupaten Bogor, Dishub Kabupaten Bogor dan Brimob untuk melakukan pengamanan arus lalu lintas.
Kontributor : Andi Ahmad Sulaendi
Berita Terkait
-
Beda Sikap Rizieq Shihab Soal Kasus Ahok vs Suswono Jadi Omongan, Bak Langit dan Bumi
-
Cek Fakta: Prabowo Dukung Habib Rizieq Gugat Jokowi
-
Karena Ini, PN Jakarta Pusat Tunda Gugatan Rp 5.246,75 Triliun Rizieq Shihab terhadap Jokowi
-
Respons Istana Usai Habib Rizieq Layangkan Gugatan G30S Jokowi ke PN
-
Nama Baik Tercoreng, Ponpes Markaz Syariah Bogor Milik Habib Rizieq Dihantui Kasus Penganiayaan
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Pemkab Kediri Rutin Salurkan 60 Ribu Liter Air Bersih ke Desa Sepawon
-
Optimalkan Data Analytics, Transformasi Digital Bank Mandiri Borong Berbagai Penghargaan Internasional
-
Mas Dhito Bakal Perjuangkan Perda Sound Horeg
-
Namanya Dicatut untuk Aksi Penipuan, Mas Dhito Minta Masyarakat Lebih Waspada
-
Intip Dua Produsen Lele, Pemkab Kediri Dorong Penguatan Nilai Jual