SuaraJakarta.id - Rabithah Alawiyah, lembaga pencatatan nasab atau silsilah keturunan Nabi Muhammad SAW, mengingatkan kepada Pimpinan FPI Habib Rizieq Shihab agar dapat menjaga tutur kata dan perilaku.
Hal ini sebagai respons ceramah Habib Rizieq yang menyebut kata lonte dalam acara Maulid Nabi Muhammad SAW yang digelar di kediamannya di kawasan Petamburan, Jakarta Pusat, Sabtu (14/11/2020) malam pekan lalu.
Berdasarkan Kamus Besar Bahasa Indonesia, dikutip dari laman KBBI Daring, arti kata lonte adalah perempuan jalang; wanita tunasusila; pelacur; sundal; jobong; cabo; munci.
Menurut Rabithah Alawiyah, yang disampaikan melalui divisi humasnya, mereka menganggap isi ceramah Habib Rizieq tidak elok.
Rabithah Alawiyah memandang isi ceramah menyoal lonte tidak elok disampaikan dalam forum atau acara Maulid.
Terlebih itu diucapkan oleh Habib Rizieq yang memiliki banyak pengikut.
"Memang, apa pun konteks dan background-nya, itu tidak elok disampaikan. Apalagi oleh seseorang yang memiliki banyak pengikut, panutan, yang tentu memuat tanggung jawab lebih," ujar divisi humas Rabithah Alawiyah saat dihubungi, Selasa (17/11/2020).
Rabithah Alawiyah mengingatkan sebaiknya Habib Rizieq dapat menjaga tutur kata dan perilaku.
Terutama dalam menyampaikan suatu hal berkaitan dengan keagamaan, di mana harus memperhatikan etika.
Baca Juga: Pengamat: Pemanggilan Anies soal Hajatan Habib Rizieq Berlebihan
"Memang kalau berbicara soal nilai etika dan perilaku, berlaku pada siapa saja. Siapa pun dia harus sesuai berperilaku sesuai norma etika dan kepatutan yang berlaku di masyarakat, apalagi dalam konteks keagamaan," kata Rabithah Alawiyah melalui divisi humas.
Ucap Kata Lonte
Diberitakan sebelumnya, dalam ceramahnya di acara Maulid Nabi Muhammad SAW, Sabtu lalu, Pimpinan FPI Habib Rizieq Shihab menyindir seorang perempuan di depan jamaah yang hadir.
Penggalan video ceramah Habib Rizieq ini viral di media sosial beberapa hari terakhir.
Netizen geger gara-gara Habib Rizieq menyentil seorang perempuan yang diduga artis Nikita Mirzani.
"Ada lonte hina habib? Pusing pusing! Ampe lonte ikut-ikutan ngomong iyee.." kata Habib Rizieq dilansir dari tayangan YouTube Front TV (15/11/2020).
Tag
Berita Terkait
-
Dianggap Menista Salat, Habib Rizieq Minta Netflix Hapus Konten Mens Rea
-
Lagi Dipenjara, Nikita Mirzani Masih Bisa Ledek Richard Lee yang Kini Jadi Tersangka
-
Richard Lee Diperiksa Polisi, Dokter Detektif Mendadak Muncul di Polda Metro Jaya Tuntut Penahanan
-
Kaleidoskop 2025: Deretan Artis Masuk Penjara, dari Nikita Mirzani hingga Onadio Leonardo
-
Hukuman Nikita Mirzani Diperberat: Vonis Banding Naik Jadi 6 Tahun?
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Motor Gigi Tanpa Kopling: Praktis, Irit, dan Tetap Bertenaga
- 5 Rekomendasi HP Layar Lengkung Murah 2026 dengan Desain Premium
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- 5 Sunscreen Jepang untuk Hempaskan Flek Hitam dan Garis Penuaan
Pilihan
-
Promo Suuegeerr Alfamart Jelang Ramadan: Tebus Minuman Segar Cuma Rp2.500
-
Menilik Survei Harvard-Gallup: Bahagia di Atas Kertas atau Sekadar Daya Tahan?
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
Terkini
-
Cek Fakta: Benarkah Purbaya Mau Hapus Dana Desa dan Diganti Subsidi Listrik hingga Sembako?
-
Cek Fakta: Detik-Detik Pesawat ATR Jatuh karena Power Bank Terbakar Viral, Ini Faktanya
-
Cek Fakta: Benarkah China Resmi Tutup Pintu untuk Wisatawan Israel?
-
Ultraverse Festival 2026 Satukan Musik Tanpa Jarak dengan Layanan XL Ultra 5G+
-
Cek Fakta: Purbaya Ungkap Hasil Korupsi Jokowi Disembunyikan di 32 Rekening Asing, Ini Faktanya