SuaraJakarta.id - Para orangtua di wilayah Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan harus lebih waspada. Kini ada penculik anak berkeliaran.
Hal itu menyusul insiden dua bocah di Pondok Aren yang nyaris menjadi korban penculikan oleh orang tidak dikenal (OTK).
Saat itu, bocah berusia 9 dan 10 tahun itu tengah asyik bermain di sekitar Masjid Nurusalam, yang berjarak 50 meter dari rumahnya.
Mereka, tiba-tiba didatangi oleh pengendara motor dengan perawakan gemuk menggunakan motor matic. Berjaket, pakai helm dan pakai masker.
Baca Juga: Viral Pelajar Perempuan Duel di Dalam Comberan, Teman Lain Hanya Merekam
OTK tersebut, kemudian merayu dua bocah yang sedang bermain untuk ikut dengannya sengan iming-iming akan diajak beli jajanan.
Dari dua bocah itu, satu bocah yang berusia 10 tahun kemudian berhasil dirayu dan diajaknya menaiki motor.
OTK tersebut, kemudian mengajak bocah itu keliling di sekitar wilayah Kelurahan Jurang Mangu Timur.
Aksinya itu pun kemudian terekam dalam CCTV di Jalan Ujan Na'in.
Terlihat sang bocah perempuan berbaju kuning tengah dibonceng duduk di depan si OTK tersebut.
Baca Juga: Viral Patung Penghuni Baru ISI Jogja, Ini Penjelasan Dosen dan Pembuatnya
Video tersebut kemudian viral setelah diunggah oleh akun instagram @kabarbintaro.
Insiden itu diketahui terjadi pada Rabu (18/11/2020). Kemudian mulai geger pada Kamis (19/11/2020) setelah ibu dari bocah 10 tahun yang dibawa OTK itu mendatangi ibu dari bocah berusia 9 tahun dan menceritakan insiden yang dialami anaknya.
Saat mendatangi kediaman bocah 9 tahun yang nyaris diculik itu, Suara.com berkesempatan bertemu dengan ibunya berinisial RMT.
Sayangnya, dia enggan memberikan keterangan soal insiden yang dialami anak keduanya itu.
Dia khawatir, akan membuat anaknya semakin ketakutan dan trauma. Saat ini, katanya, kondiisnya pun masih shock.
"Kemarin abis di BAP ke Polres dari jam 10 pagi pulang abis Dzuhur. Sampai rumah kepalanya pusing langsung tidur," katanya singkat, Jumat (27/11/2020).
Sementara ibu dari bocah yang sempat dibonceng oleh OTK, pun tak dapat dimintai keterangan. Saat didatangi rumahnya, tampak sepi.
Sementara itu, Kasatreskrim Polres Tangerang Selatan AKP Angga Surya Saputra belum memberikan keterangan resmi.
Saat dihubungi Suara.com melalui telepeon seluler pun tidak dijawab.
Kontributor : Wivy Hikmatullah
Berita Terkait
-
Pengadilan Bobrok, Mahfud MD Ungkap Hakim Layak Disebut 'Yang Memalukan'
-
Detik-Detik Menegangkan! Mobil Bobby Nasution Dilempari Batu Usai Debat Pilgub Sumut
-
Link Send The Song Aman? Ini Cara Bikin Pesan Lagu yang Viral di TikTok
-
Santer Kabar ke Jakarta Dikaitkan Mau Jadi Kader Golkar, Jokowi: Mau Nengok Cucu
-
Viral di TikTok! Cara Kirim Pesan Rahasia Pakai Lagu Lewat Send the Song
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Kesal Diomeli Bini karena Keluar Malam dan Minum-minum, Suami di Pasar Minggu Tega Aniaya Istri Pakai Gunting
-
Perkuat Perda-Perkada, Pemkab Kediri Tingkatkan Kompetensi ASN Melalui Diklat Legal Drafting
-
Klarifikasi Pemberitaan PT Asuransi Allianz Life Soal CWIG yang Buka Bantuan Hukum
-
Kacau! Prajurit TNI Lagi Santai Ngopi di Kebayoran Baru Dianiaya Gerombolan Diduga Ormas, Satu Orang Ditangkap
-
Calon Gubernur DKI Pramono Anung Lahir dan Besar di Kediri, Begini Kesehariannya Saat Sekolah