SuaraJakarta.id - PT Pertamina (Persero) memberikan alternatif layanan SPBU bagi masyarakat di seputaran area Jalan MT Haryono, Jakarta Selatan.
Hal ini menyusul pasca terjadinya insiden kebakaran di area pengisian SPBU 31.12802 pada Selasa (1/12) pukul 11.35 WIB.
Untuk itu, masyarakat dapat melakukan pengisian mendapatkan BBM di SPBU Pertamina yang berdekatan, yaitu di SPBU 34.12806 di Jalan Dr. Soepomo dan SPBU 34.12902 di Jalan Gatot Subroto, Jakarta Selatan.
"Kami mohon maaf atas ketidaknyamanan ini. Pararel menunggu hasil investigasi dan untuk alasan keselamatan, saat ini operasional SPBU dihentikan sementara," ujar Unit Manager Communication, Relation, & CSR Pertamina MOR III Eko Kristiawan dalam keterangannya, Selasa (1/12/2020).
Eko menjelaskan, berdasarkan pantauan di lokasi kejadian, sempat ada api dan asap di area pengisian, tempat mobil tangki melakukan pengisian BBM ke tangki pendam.
Diketahui api berhasil dipadamkan dalam waktu kurang dari 10 menit oleh operator SPBU.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian terbakarnya truk tangki BBM di SPBU MT Haryono.
Area pulau pompa atau dispenser juga terpantau tidak mengalami kerusakan.
Eko menambahkan, pihaknya mengapresiasi kerjasama antara operator dan petugas keamanan di SPBU yang bahu-membahu memadamkan api.
Baca Juga: Truk BBM Pertamina Terbakar di SPBU, Muncul Percikan Api saat Lampu Menyala
"Kurang dari 10 menit, Alhamdulillah berhasil dipadamkan. Kami sangat mengapresiasi tim personel SPBU yang sigap dan cepat tanggap," ucap dia.
Berita Terkait
-
Pesan Bahlil untuk Shell dan Vivo: Walaupun Tidak Menjual Bensin, Kebutuhan Rakyat Tersedia
-
TPIA Kucurkan Rp12,53 Triliun untuk Akusisi SPBU ExxonMobil
-
Kapal Tanker Bawa 2.000 KL, Pertamina Mulai Pasok Lagi Stok BBM ke Seluruh SPBU Bengkulu
-
Bos Pertamina Sebut Negosiasi Shell dan Vivo Soal Pembelian BBM Murni Masih Jalan
-
Bos Pertamina Telah Cek 560 SPBU Jatim, Hasilnya Diklaim Nggak Ada Masalah
Terpopuler
- Breaking News! PSSI Resmi Umumkan Pelatih Timnas Indonesia
- 5 HP Murah RAM 8 GB Memori 256 GB untuk Mahasiswa, Cuma Rp1 Jutaan
- Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
- 5 Sunscreen Terbaik Mengandung Kolagen untuk Usia 50 Tahun ke Atas
- 8 Lipstik yang Bikin Wajah Cerah untuk Ibu Rumah Tangga Produktif
Pilihan
-
Vinfast Limo Green Sudah Bisa Dipesan di GJAW 2025, Ini Harganya
-
Timnas Indonesia: U-17 Dilatih Timur Kapadze, Nova Arianto Tukangi U-20, Bojan Hodak Pegang Senior?
-
Harga Minyak Dunia Melemah, di Tengah Upaya Trump Tekan Ukraina Terima Damai dengan Rusia
-
Indonesia jadi Raja Sasaran Penipuan Lowongan Kerja di Asia Pasifik
-
Kisah Kematian Dosen Untag yang Penuh Misteri: Hubungan Gelap dengan Polisi Jadi Sorotan
Terkini
-
Akhir Pekan Makin Seru! 12 Link Dana Kaget Hari Ini Beredar, Langsung Cair Kalau Kamu Cepat
-
Benarkah SMAN 72 Jakarta Ditinggalkan Siswa Pasca Ledakan? Ini Fakta Mengejutkan dari Bang Doel
-
7 Mobil Bekas untuk Mobil Harian bagi Pengguna Berbudget di Bawah Rp70 Juta
-
8 Tips Cek Suara Mesin untuk Deteksi Kerusakan Saat Test Drive bagi Pencari Mobil Bekas
-
Aksi Bersih-bersih Barang Ilegal: Menteri Purbaya Tepis Tawaran Pajak dari Pedagang Thrifting