Scroll untuk membaca artikel
Rizki Nurmansyah
Rabu, 09 Desember 2020 | 12:42 WIB
Suasana di TPS 56 Mekarjaya Depok bernuansa ruang perawatan dalam rangka Pilkada Depok 2020, Rabu (9/12/2020). [Suara.com/Supriyadi]

SuaraJakarta.id - Penyelenggaraan Pilkada 2020 di Kota Depok, Jawa Barat diwarnai dengan beragam keunikan di Tempat Pemungutan Suara (TPS).

Seperti TPS 56 yang berlokasi di Jalan Pajaga, Kelurahan Mekarjaya, Kecamatan Sukmajaya yang mengusung tema ruang perawatan.

Inisiator TPS, Vierza M Mahdi mengatakan, TPS di wilayahnya diubah menjadi seperti ruang perawatan di Rumah Sakit.

Seluruh anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) kompak menggunakan kostum layaknya perawat.

Baca Juga: Usai Nyoblos, Cawalkot Depok Pradi Supriatna Ogah Keliling

"Karena sedang dimasa pandemi Covid-19 cara kami berpakaian dan men-setting lokasi pencoblosan seperti rumah sakit ini, sekaligus mengajak warga tetap menerapkan protokol kesehatan," kata Mahadi kepada Suara.com, Rabu (9/12/2020).

Selain kostum, properti yang digunakan untuk tempat logistik pun menggunakan tempat tidur pasien.

Di samping itu juga tersedia infus dan alat peraga tubuh manusia.

"Peralatannya kami pakai milik Posyandu," jelasnya.

Vierza mengungkapkan total Daftar Pemilih Tetap (DPT) di TPS 56 Mekarjaya Depok kurang lebih sebanyak 400 orang.

Baca Juga: Klaim Hasil Survei, Cawalkot Pradi Ngaku Unggul Jumlah Suara Pilkada Depok

Agar terwujud tingkat partisipasi pemilih yang tinggi pihaknya membuat video ajakan untuk datang ke TPS.

"Kami juga pasang banner layaknya rumah sakit agar semakin menarik minat warga," pungkas dia.

Kontributor : Supriyadi

Load More