SuaraJakarta.id - Aksi pembacokan dilakukan kakek Nimin. Pria 73 tahun itu membacok leher tetangganya dengan celurit.
Penyebab pembacokan diduga karena pelaku menuduh korban telah merebut tanahnya, Selasa (5/1/2021).
Insiden ini terjadi di Dusun Durjo, Desa Karangpring, Kecamatan Sukorambi, Jember, Jawa Timur.
Kronologi bermulai ketika Sutikno mencabuti tanaman di batas tanah milik Nimin dan membuat kedua pihak beradu mulut.
Baca Juga: Dipicu Persoalan Salah Taruh Kotoran, Kakek di Jember Bacok Tetangganya
Selanjutnya karena kalah tenaga, akhirnya tersangka yang saat ini diamankan oleh pihak kepolisian, menyabetkan celuritnya ke leher korban.
Kapolsek Sukorambi, Iptu Sigit Budiono mengatakan, korban sempat meminta ertolongan kepada warga untuk dilarikan ke Puskesmas, hingga akhirnya kejadian tersebut dilaporkan ke pihak Kepolisian.
"Iya benar, sebelumnya korban sudah meminta tolong kepada warga sekitar untuk dibawa ke Puskesmas di sini dan kemudian mereka melapor kepada kami,” katanya dilansir dari Suaraindonesia.co.id—jaringan Suara.com—Kamis (7/1/2021).
Sigit menambahkan, akibat dibacok celurit, korban mengalami luka sepanjang 10 cm. Saat ini Sutikno dirawat di Puskesmas Sukorambi.
"Korban sekarang ada di Puskesmas Sukorambi, ada luka di leher sepanjang 10 cm dan menganga selebar 2 cm,” imbuhnya.
Baca Juga: Duel Satu Lawan Satu, Warga Kenari Jakpus Dibacok hingga Tangan Putus
Terkait kasus pembacokan ini, kakek Nimin beserta barang bukti berupa celurit telah diamankan di Polsek setempat.
“Tersangka bersama barang bukti telah kami amankan, sementara untuk hukuman tersangka dijerat dengan Pasal 363 KUHP tentang percobaan pembunuhan dan acaman hukuman lima tahun penjara,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
Pantai Bandealit, Keindahan Tersembunyi di Ujung Taman Nasional Meru Betiri
-
Baut Rel Kereta Kendur? Tiga Anak di Jember Ini Sigap Bertindak! Videonya Bikin Kagum
-
Dari Pecel Gudeg Sampai Prol Tape, Jelajahi 7 Kuliner Unik Khas Jember
-
Dari Jember ke Korea: Bagaimana Megawati Hangestri Ukir Sejarah di Liga Voli Korea
-
Pembelaan Dewi Perssik Usai Dinyinyiri Gegara Kasih Beras 5 Kg dan Uang Rp 10 Ribu ke Warga Jember
Terpopuler
- Pencipta Lagu Tagih Royalti ke Penyanyi, Armand Maulana: Padahal Dulunya Memohon Dinyanyikan
- Beda Timnas Indonesia dengan China di Mata Pemain Argentina: Mereka Tim yang Buruk
- Riko Simanjuntak Dikeroyok Pemain Persija, Bajunya Hampir Dibuka
- Simon Tahamata Kasih Peringatan Program Naturalisasi Pemain Timnas Indonesia Terancam Gagal
- Ketegaran Najwa Shihab Antar Kepergian Suami Tuai Sorotan: Netizen Sebut Belum Sadar seperti Mimpi
Pilihan
-
Profil Pembeli SPBU Shell di Seluruh Indonesia: Citadel dan Sefas
-
Bareskrim Nyatakan Ijazah SMA dan Kuliah Asli, Jokowi: Ya Memang Asli
-
Gaji Dosen di Indonesia vs Malaysia vs Singapura, Negeri Ini Paling Miris!
-
Bimo Wijayanto Dipilih Prabowo Jadi Bos Pajak Baru, Sri Mulyani: Yang Tabah Pak Suryo!
-
Sah! Sri Mulyani Lantik Bimo Wijayanto dan Djaka Budi Utama jadi Bos Pajak dan Bea Cukai
Terkini
-
Pabrik Peleburan Baja di Tangerang Disetop Menteri LH, Diduga Cemari Udara
-
KLH Segel Pabrik Tekstil di Cikupa Tangerang, Diduga Jadi Biang Kerok Pencemaran Lingkungan
-
Klaim Segera Link Saldo DANA Kaget Sekarang! Berkesempatan Mendapat Rp649 Ribu
-
DANA Kaget Lebih dari Sekadar Saldo Gratis, Ini Manfaat Tak Terduga yang Bisa Kamu Dapatkan
-
Forklift Hidrogen Pertama di Indonesia Hadir: Solusi Material Handling Masa Depan