SuaraJakarta.id - Lebih dari 20 jenazah pasien covid-19 dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum Bambu Apus, Cipayung, Jakarta Timur, hingga Jumat (22/1/2021) siang. Jika lahan di TPU Bambu Apus penuh, sistem tumpang akan diterapkan.
Penanggung Jawab Pelaksana Pemakaman Covid-19 TPU Bambu Apus, Muhaemin, mengatakan di TPU Bambu Apus sendiri lahan yang disiapkan 3.000 meter persegi. Dengan 700 liang tersedia untuk pemakaman.
"Ada dua blad yang kita siapkan pertama kurang lebih 2.000 meter persegi dan 1 blad 1.000 meter persegi. Bisa buat 700 liang," kata Muhaemin ditemui Suara.com di lokasi, Jumat (22/1/2021).
Muhaemin mengatakan, jika lahan memadai di TPU Bambu Apus maka sistem tumpang akan diterapkan. Sistem tersebut sudah diterapkan di pemakaman umum di TPU Bambu Apus.
"Saat ini memang sudah berlaku tumpang di atas sini juga sudah berlaku sudah lebih dari 10 yang melakukan pemakaman tumpang. Kemudian tempat-tempat lain seluruh TPU di DKI kalau tempatnya memadai sampai hari ini tetap melayani pemakaman tumpang," tuturnya.
Adapun dari pantauan sudah ada 15 jenazah hingga Jumat siang yang dimakamkan di TPU Bambu Apus blok khusus covid. Berdasarkan laporan hari ini 25 jenazah pasien covid akan dimakamkan sesuai protokol di tempat tersebut.
Para petugas penggali dan pengubur jenazah covid di TPU Bambu Apus pun terlihat sibuk sejak pagi. Ambulans pembawa jenazah covid datang sekira 10 menit sekali.
Buka Lahan Baru
Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membuka lahan baru untuk jenazah pasien Covid-19 di tempat pemakaman umum/TPU Bambu Apus, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, seluas 3.000 meter persegi.
Baca Juga: CEK FAKTA: Campuran Air Kelapa, Jeruk Nipis, Garam, dan Madu Obat Covid-19?
"Hari ini baru dimulai buka lahan baru. Jadi, untuk sementara jenazah yang dimakamkan di TPU Pondok Ranggon dialihkan ke TPU Bambu Apus," kata Penanggung Jawab Pelaksana Pemakaman Covid-19 di TPU Pondok Ranggon, Muhaemin, di Jakarta, Kamis (21/1/2021).
Muhaemin mengatakan lahan baru tersebut telah ditetapkan Pemprov DKI sebagai tempat pemakaman dengan prosedur Covid-19 sebab lahan di TPU Pondok Ranggon telah penuh sejak akhir 2020.
Sebelum lahan baru tersebut dibuka, jenazah pasien Covid-19 yang dirujuk rumah sakit untuk dimakamkan di Pondok Ranggon terpaksa dialihkan ke TPU Tegal Alur, Jakarta Barat atau TPU Srengseng Sawah, Jakarta Selatan.
Lahan baru di Bambu Apus mulai menerima pemakaman jenazah sejak Kamis pagi.
"Sampai siang tadi sudah dua jenazah pasien Covid-19 dimakamkan di TPU Bambu Apus. Luas lahan yang disediakan sekitar 3.000 meter persegi," ujarnya.
TPU Bambu Apus diperkirakan sanggup menampung maksimal 700 jenazah dengan protokol Covid-19.
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
7 Penyakit Honda Brio Bekas untuk Mobil Harian Anak Muda, Jangan Sampai Salah Pilih
-
Cek Fakta: Link Tautan Pendaftaran Internet Rakyat Gratis 3 Bulan 100 Mbps, Benarkah?
-
Cek Fakta: Klaim Wapres Gibran Promosikan Program Motor Murah, Ternyata Penipuan!
-
Tangisan Suami di RS Viral, Istri Diklaim Tak Ditangani Lebih dari Sejam Karena Terkendala BPJS
-
Tren Fashion Lebaran 2026: Gamis Rompi Lepas Bikin Tanah Abang Kembali Padat