SuaraJakarta.id - Kapolres Jakarta Barat Kombes Ady Wibowo membenarkan adanya bentrok antara dua kelompok di Rusunami City Park Cengkareng, Jumat (29/1/2021).
Ady menjelaskan bentrokan itu terjadi sekitar pukul 14.00 WIB.
Insiden itu diduga akibat kepengurusan pengelolaan Apartemen City Park, Jakarta Barat.
"Tadi kita ketahui bersama terjadi perkelahian yang juga ada pengeroyokan. Saya dengar berkaitan dengan pengelolaan daripada Apartemen City Park ini," ujar Ady kepada wartawan, Jumat (29/1/2021).
Ady menambahkan saat ini di lokasi kejadian sudah kondusif.
Beberapa petugas juga sudah ditempatkan di lokasi guna membuat masyarakat merasa tetap aman.
"Alhamdulilah semua permasalahannya sudah bisa kita kendalikan. Situasi saat ini kondusif. Kami juga siagakan personel untuk menjaga warga apartemen. Supaya tetap aman nyaman sampai permasalahan ini kita coba untuk selesaikan dengan baik," tuturnya.
Ady mengatakan pihaknya belum bisa mengidentifikasi kelompok yang bentrok tersebut.
Sebab, kata dia, saat ini Polres Jakarta Barat masih melakukan penyelidikan terkait bentrokan itu.
Baca Juga: Viral Kericuhan di Rusunami City Park Cengkareng, Polisi: Lagi Dimediasi
"Kita sekarang sedang melakukan pendalaman. Satreskrim Polres Metro Jakbar sedang mendalami kasus ini," tutupnya.
Sebelumnnya diberitakan, insiden kericuhan di Rusunami City Park Cengkareng, Jakarta Barat, direkam oleh warga yang kemudian viral di media sosial. Video viral itu diunggah akun @jktinformasi.
Dalam keterangan video, bentrokan di Rusunami City Park Cengkareng terjadi pada hari ini, Jumat (29/1/2021).
"Terjadi kerusuhan di Rusunami City Park, Cengkareng, belum diketahui kronologis kejadian tersebut," tulis @jkatinformasi.
"Beberapa motor dirusak akibat kejadian tersebut," lanjutnya
Dalam video viral berdurasi 40 detik itu, tampak sejumlah motor rusak akibat ditendang dan dipukul dengan benda tumpul oleh salah satu kelompok yang bentrok.
Berita Terkait
-
Prabowo Komentari Podcast di Sosial Media: Banyak Pakar Bicara Asal
-
Geger Video Mesum Pasangan Misterius di Pos Polisi Tulungagung, Pelaku Diburu
-
4 Fakta Buba Tea Bali yang Viral Jual Matcha Infus, Harga Mulai Rp190 Ribu
-
Viral karena Dihujat, Patung Macan Putih Kediri Kini Jadi Magnet Wisata Dadakan!
-
Daftar Harga Menu Buba Tea Bali: Viral Jual Matcha Kemasan Infus
Terpopuler
- 4 Mobil Sedan Bekas di Bawah 30 Juta Mudah Dirawat, Performa Juara!
- 5 Rekomendasi Sepatu Jalan Kaki dengan Sol Karet Anti Slip Terbaik, Cocok untuk Lansia
- Bupati Mempawah Lantik 25 Pejabat, Berikut Nama-namanya
- 4 Rekomendasi HP Murah Layar AMOLED dengan Baterai Jumbo Terbaik Januari 2025
- Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
Pilihan
-
Investor Besar Tak Ada Jaminan, Pinjol Milik Grup Astra Resmi Gulung Tikar
-
5 HP Infinix Memori 256 GB Paling Murah untuk Gaming Lancar dan Simpan Foto Lega
-
John Herdman Teratas Soal Pelatih ASEAN dengan Bayaran Tertinggi
-
Coca-Cola Umumkan PHK Karyawan
-
Unilever Jual Sariwangi ke Grup Djarum Senilai Rp1,5 Triliun
Terkini
-
Viral Aksi Wanita Nyamar Jadi Pramugari Batik Air, Begini Kronologi dan Motifnya
-
Cek Fakta: Viral Klaim Purbaya Desak Prabowo Sahkan RUU Perampasan Aset, Benarkah?
-
10 Mobil Bensin Bekas yang Harganya Anjlok Parah Dihantam Mobil Listrik
-
Viral Dokter 84 Tahun Ini Naik Mikrolet dan Layani Warga Tak Mampu Bertarif Rp10 Ribu
-
5 Masalah Tersembunyi Wuling Air EV & BinguoEV Bekas, Jangan Sampai Salah Beli