SuaraJakarta.id - Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria menjelaskan kondisi terkini Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Pariwisata dan Ekonomi Kreatif atau Disparekraf DKI Gumilar Ekalaya setelah ditusuk mantan karyawannya sendiri berinisial RH. Menurut Riza, saat ini kondisi Gumilar sudah mulai pulih.
"Saya sudah telepon kemarin, kondisinya (Gumilar) baik," ujar Riza di Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (11/2/2021).
Akibat penusukan di bagian pahanya, Riza menyebut anak buahnya itu menerima tiga jahitan. Namun sekarang Gumilar sudah pulang dari Rumah Sakit dan hanya melakoni rawat jalan.
"Kemarin sudah dijahit tiga jahitan dan langsung boleh pulang," ujarnya.
Baca Juga: Penusukan Kepala Dinas Jadi Perhatian Wakil Gubernur Jakarta
Politisi Gerindra ini menjelaskan, kontrak RH sebagai satpam Disparekraf karena alasan anggaran. Imbasnya karena tak ada pekerjaan, RH menusuk Gumilar.
Menurut Riza, anggaran untuk pengadaan Penyedia Layanan Jasa Perorangan atau PJLP tahun ini dikurangi karena pandemi Covid-19. Penerimaan PJLP juga terpaksa harus disesuaikan dengan dana yang ada.
"Motifnya petugas PJLP yang sudah habis masa kontraknya, belum mendapatkan kesempatan untuk diperpanjang, karena keterbatasan pembiayaan dan sebagainya," tuturnya.
Riza menyebut kejadian RH menusuk Gumilar sebagai cerminan dari buntut panjang masalah pandemi Covid-19. Dari masalah kesehatan bisa berujung ke persoalan keamanan.
"Masalah kesehatan kemudian timbul masalah ekonomi, sangat mungkin timbul masalah sosial dan berujung pada masalah keamanan," ucap Riza.
Baca Juga: Anak Buah Ditusuk Satpam, Wagub DKI Sebut RH Putus Kontrak Imbas Pandemi
Politisi Gerindra ini pun berharap kejadian seperti ini tak terulang lagi ke depannya. Pandemi diharapkan cepat berakhir dengan hadirnya vaksin dan penerapan protokol kesehatan pencegahan penularan Covid-19 yang ketat.
"Sehingga tidak ada lagi masalah keamanan, masalah sosial dan masalah ekonomi ke depan, kerja sama yang baik pemerintah dengan masyarakat semua," pungkasnya.
Berita Terkait
-
Rano Karno Jadi Wagub, Mandra Beri Pesan Penting: Ingat Amanah!
-
Pesan Mandra Buat Rano Karno yang Segera Dilantik Jadi Wakil Gubernur DKI Jakarta: Tolong Dong, Amanah!
-
Dharma Pongrekun Serahkan Takdir di Tangan KPU Jakarta: Saya Percaya Tuhan Akan Menentukan
-
Polisi Bongkar Motif Pelaku Penembakan Rumah Anggota DPRD Badung
-
Banyak Selebriti Alami Revenge Porn Seperti Wanita yang Diduga Rebecca Klopper, Apa Motif Pelaku Menyebarkannya?
Terpopuler
- Dedi Mulyadi Sebut Masjid Al Jabbar Dibangun dari Dana Pinjaman, Kini Jadi Perdebatan Publik
- Baru Sekali Bela Timnas Indonesia, Dean James Dibidik Jawara Liga Champions
- Terungkap, Ini Alasan Ruben Onsu Rayakan Idul Fitri dengan "Keluarga" yang Tak Dikenal
- Yamaha NMAX Kalah Ganteng, Mesin Lebih Beringas: Intip Pesona Skuter Premium dari Aprilia
- JakOne Mobile Bank DKI Bermasalah, PSI: Gangguan Ini Menimbulkan Tanda Tanya
Pilihan
-
Hasil Liga Thailand: Bangkok United Menang Berkat Aksi Pratama Arhan
-
Prediksi Madura United vs Persija Jakarta: Jaminan Duel Panas Usai Lebaran!
-
Persib Bandung Menuju Back to Back Juara BRI Liga 1, Ini Jadwal Lengkap di Bulan April
-
Bocoran dari FC Dallas, Maarten Paes Bisa Tampil Lawan China
-
Almere City Surati Pemain untuk Perpanjang Kontrak, Thom Haye Tak Masuk!
Terkini
-
Tak Ada Operasi Yustisi, Pemprov DKI Prediksi Jumlah Pendatang Baru Menurun Dibandingkan Tahun Lalu
-
Bakal Ada Dermaga Baru dari PIK, Wisatawan Kepulauan Seribu Diyakini Bakal Meroket
-
Penjualan Mainan Pasar Gembrong Merosot hingga 90 Persen, Pedagang Salahkan Pemerintah
-
Pemprov DKI Ingatkan Pendatang Baru Tak Bisa Langsung Dapat Bansos, Harus Tinggal 10 Tahun Dulu
-
Jakarta Tak Sepi Lebaran Ini, Bang Doel Ungkap Hikmah Tak Terduga