SuaraJakarta.id - Pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah dikabarkan tinggal menghitung hari. Sebelum itu, keduanya lebih dulu melangsungkan lamaran.
Teranyar, melalui instastory di akun Instagram pribadinya, Senin (8/3/2021) kemarin, Atta memperlihatkan cover berkas lamaran dengan Aurel.
Dalam lembaran kertas itu tertera nama Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah beserta nama orang tua masing-masing. Hanya saja tak dituliskan detail soal waktu dan lokasi lamaran kedua selebritis tersebut.
"Lamaran. Aurelie Hermansyah (Aurel), putri tercinta dari Bapak Anang Hermansyah dan Ibu Ashanty, anak dari ibu Krisdayanti, dengan Muhammad Attamimi Halilintar (Atta), putra dari Bapak Halilintar Anofial Asmid dan Ibu Lenggogeni Faruk," demikian isi tulisan dalam cover berkas lamaran yang diunggah Atta.
Baca Juga: Kaesang Diisukan Bakal Lamar Putrinya, Ibunda Nadya Arifta: Insya Allah
Dalam video lanjutannya, tampak Atta Halilintar seperti melakukan technical meeting bersama keluarga.
Dia pun berterima kasih kepada kedua tantenya yang membantunya mempersiapkan acara lamaran.
Koreksi Nama
Unggahan Atta Halilintar itu dibagikan ulang oleh akun gosip Lambe Turah.
Uniknya, ada netizen yang mengkoreksi nama lengkap Aurel Hermansyah dalam kolom komentar unggahan Lambe Turah tersebut.
Baca Juga: Dituding Penyebar Covid-19 di Keluarganya, Aurel Hermansyah Merasa Bersalah
“Nama lengkap Aurel itu sebenarnya TITANIA AURELIE NUR HERMANSYAH klo gak salah hehehe,” tulis @tanjani399.
Ada pula warganet yang salah fokus alias salfok pada nama-nama penyanyi kenamaan yang ada di cover berkas lamaran Atta dan Aurel.
"Waaah Aurel Atta keren ya, nikahnya mengundang penyanyi Anang Ashanty," komentar @ahha.emakindonesia.
"Sama Krisdayanti," timpal lainnya membalas komentar tersebut.
"Insya Allah ngundang budhe Yuni Shara juga lho maak," komentar netizen yang lain.
Komentar warganet tersebut tentunya cuma guyonan belakan. Nama-nama yang disebut merupakan bagian dari keluarga Aurel.
Nikah di Istiqlal
Masjid Istiqlal dikabarkan bakal menjadi saksi bisu dari akad pernikahan Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah yang kabarnya digelar pada 21 Maret 2021.
Atta dan Aurel juga diketahui telah melakukan fitting baju untuk dipakai di momen pernikahan mereka ke butik desainer Vera Anggraini beberapa waktu lalu.
Vera mengatakan, Atta dan Aurel memesan dua baju pengantin dengan konsep yang berbeda.
Pertama, konsep gaun pengantin bertema tradisional adat Jawa yang dipilih karena Aurel berasal dari keluarga berdarah Jawa. Konsep tersebut akan dipakai saat akad menikah.
Kemudian, Konsep kedua bertema tradisional Minang yang akan dikenakan di acara syukuran setelah akad nikah Atta Halilintar dan Aurel.
Berita Terkait
-
Mengenal Olahraga Padel, Tengah Digemari Artis Termasuk Aurel Hermansyah
-
Aaliyah Massaid Tak Terima Dituding Sudah Lahiran: Perut Segede Ini Masih Aja Digosipin
-
7 Potret Aurel Hermansyah Main Padel, Pamer Body Bak ABG!
-
Jenguk Kesha Ratuliu yang Baru Melahirkan Anak Ketiga, Aurel Hermansyah Puji Ketampanan Baby Danish
-
Innalillahi... Titiek Puspa Meninggal: Ucapan Duka Banjiri Media Sosial
Tag
Terpopuler
- Advokat Hotma Sitompul Meninggal Dunia di RSCM
- Hotma Sitompul Wafat, Pengakuan Bams eks Samsons soal Skandal Ayah Sambung dan Mantan Istri Disorot
- 6 Rekomendasi Parfum Indomaret Wangi Mewah Harga Murah
- Kabar Duka, Hotma Sitompul Meninggal Dunia
- HP Murah Oppo A5i Lolos Sertifikasi di Indonesia, Ini Bocoran Fiturnya
Pilihan
-
6 Rekomendasi HP Murah dengan NFC Terbaik April 2025, Praktis dan Multifungsi
-
LAGA SERU! Link Live Streaming Manchester United vs Lyon dan Prediksi Susunan Pemain
-
BREAKING NEWS! Indonesia Tuan Rumah Piala AFF U-23 2025
-
Aksi Kamisan di Semarang: Tuntut Peristiwa Kekerasan terhadap Jurnalis, Pecat Oknum Aparat!
-
Belum Lama Direvitalisasi, Alun-alun Selatan Keraton Solo Dipakai Buat Pasar Malam
Terkini
-
Bukan Sekadar Mal, Konsep Unik Ini Ubah Cara Orang Nongkrong di Gading Serpong
-
Geger di Gedung DPRD DKI Jakarta, Inisial 'NS' Diduga Pelaku Pelecehan, Siapa Dia?
-
Terobosan Transportasi Jabodetabek: Transjakarta Ekspansi Besar-Besaran, Ini Rute-Rute Barunya
-
Bongkar Muat Biang Kerok Macet Parah di Tanjung Priok! Polisi Siapkan Jalur Alternatif
-
Pramono Luncurkan Transjabodetabek 21 April, Sekalian Gratiskan Naik Transum di Jakarta