SuaraJakarta.id - Mantan Wakil Sekjen Majelis Ulama Indonesia (MU), Tengku Zulkarnain atau yang akrab disapa Tengku Zul, angkat bicara terkait foto pasutri terduga bomber Makassar yang telah beredar ke publik.
Tengku Zul mempertanyakan pihak yang memotret pasangan suami istri pelaku bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar, Sulawesi Selatan, Minggu (28/3/2021) lalu tersebut.
Hal itu disampaikannya melalui cuitan di akun Twitter pribadinya @ustadtengkuzul, Selasa (30/3/2021).
"Terus yang menfoto siapa? Dari mana asal foto? Selfie? Mustahil," cuit Tengku Zul dikutip SuaraJakarta.id dari Terkini.id—jaringan Suara.com.
Baca Juga: Tanggapi Aksi Bom Bunuh Diri, Ali Imron: Masih Banyak yang Rebutan Daftar
Pada tweet awalan, Tengku Zul juga merasa heran dengan pasutri terduga bomber Makassar yang berkendara motor matic dengan tidak mengenakan helm.
Ia mempertanyakan keberadaan pihak kepolisian saat pasutri terduga bomber Makassar tersebut berkendara di jalan raya tanpa helm.
"Ini orang bisa naik motor di jalan raya tidak pakai helm. Polisi pada ke mana ya? Kok bisa lolos naik motor di jalan raya tanpa helm. Saya nanya, nih ya...," cuitnya.
Pada akhir cuitannya, Tengku Zul pun meminta aparat kepolisian melakukan pengecekan terkait sumber foto pasutri terduga bomber Makassar tersebut.
"Tolong polisi Check, ya. Terimakasih," pungkasnya.
Baca Juga: Eks Bomber Bali Ungkap Banyak yang Rebutan Jadi Pelaku Bom Bunuh Diri
Dalam cuitannya itu, Tengku Zul juga menyertakan foto kedua pelaku bom bunuh diri di Makassar itu sedang berboncengan dengan sepeda motor.
- 1
- 2
Berita Terkait
-
Bali United Kembali ke Jalur Kemenangan, Stefano Cugurra Incar Happy Ending
-
7 Kuliner Khas Makassar yang Wajib Dicicipi saat Liburan, Dari Coto hingga Barongko
-
GMTD Komitmen Terapkan Prinsip Keberlanjutan Melalui Aspek ESG di Setiap Strategi Bisnis
-
Ingin Buat Bali United Gigit Jari, PSM Makassar Belajar dari Masa Lalu?
-
Moncongbulo FC Makassar Resmi Mundur dari Futsal Nation Cup 2025
Terpopuler
- 3 Klub BRI Liga 1 yang Bisa Jadi Pelabuhan Baru Ciro Alves pada Musim Depan
- 5 Rekomendasi Body Lotion Lokal untuk Mencerahkan Kulit, Harga Mulai Rp17 Ribu
- Cyrus Margono Terancam Tak Bersyarat Bela Timnas Indonesia di Piala AFF U-23 2025
- Rangkaian Skincare Viva untuk Memutihkan Wajah, Murah Meriah Hempas Kulit Kusam
- Rekomendasi Mobil Bekas Harga Rp70 Jutaan: Lengkap dengan Spesifikasi dan Estimasi Pajak
Pilihan
-
Gelombang Kekesalan Jakmania Memuncak: Carlos Pena di Ujung Tanduk Pemecatan
-
Hasil Seri Kontra Arema FC Bikin Bangga Persebaya, Ini Penyebabnya
-
Pratama Arhan Mulai 'Terbuang' dari Timnas Indonesia, Mertua Acuh: Terserah
-
Heboh Wahana Permainan di Pasar Malam Alkid Keraton Solo Ambruk
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Jepang-Eropa Harga di Bawah Rp100 Juta
Terkini
-
Polisi Kejar Pelaku Pembakar Bocah 4 Tahun di Kosambi Tangerang
-
Anti Cekak Akhir Bulan, Segera Klaim Saldo DANA Gratis Minggu 27 April 2025!
-
Laporan Dibegal, Pemuda di Tangerang Ternyata Tertembak Pistol Sendiri
-
Ngeri! JPO Tipar Cakung 'Menganga' Tidak Diurus, Warga: Bawaannya Pusing Lihat ke Bawah!
-
Detik-detik Pelaku Pembunuhan di Tangerang Terekam CCTV Saat Bawa Jenazah Korban